Polres Konawe Prioritaskan Sinergitas untuk Pemilu 2019

Polres Konawe Prioritaskan Sinergitas untuk Pemilu 2019
Polres Konawe menggelar kegiatan Cofee Morning bersama Forkompimda, KPU dan Bawaslu. FOTO: RICO PAHLAWAN

tegas.co., KONAWE, SULTRA – Jelang Pemilu 2019, Polres Konawe menggelar kegiatan Cofee Morning bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda), Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) setempat, Jumat (23/11/2018).

Kapolres Konawe, AKBP Muh. Nur Akbar berharap senergitas yang sudah dibangun dengan baik sejak Pilkada lalu tetap terjaga sampai pesta demokrasi 2019 tiba.

Iklan KPU Sultra

“Selaku penanggung jawab keamanan di Kabupaten Konawe, Polres Konawe bersama KPU dan Bawaslu Kabupaten Konawe sangat mengaharapkan terciptanya Pemilu yang damai, aman dan sejuk,” harap Kapolres, Jumat (23/11/2018).

Lanjut Kapolres, pihaknya menghimpun KPU, Panwas, Gakumdu, Kejaksaan, penyidik Kepolisian, termasuk media, dengan tujuan agar masing-masing pasangan calon dalam masa kampanye tetap mengikuti aturan yang ditetapkan KPU.

Setelah memasuki tahapan kampanye, terlebih dahulu akan melakukan rapat koordinasi kepada penyelenggara tingkat Kabupaten, Kecamatan sampai Desa agar selalu mendeklarasikan Pemilu yang baik, aman dan sejuk.

“Selain menjaga sinergitas, kami juga mensosialisasikan kepada masyarakat. Dan memotivasi penegakan hukum terpadu (Gakkumdu) pada pemilu 2019 mendatang sehingga terwujud pemilu yang aman, damai dan sejuk, di wilayah Polres Konawe,” ujar Akbar.

“Adapun kesiapan pernonil untuk pengamanan, Polres Konawe telah berkoordinasi langsung ke Polda Sultra untuk menyiapkan personil termasuk pengamanan untuk di Kantor KPU dan Kantor Panwas,” tutupnya.

KONTRIBUTOR: RICO PAHLAWAN
PUBLISHER: SALAMUN SOFIAN