Upacara HUT Kolaka Ke-61 Dilaksanakan Secara Sederhana

Foto Upacara HUT ke-61 Kabupaten Kolaka yang sangat sederhan
Foto Upacara HUT ke-61 Kabupaten Kolaka yang sangat sederhana

TEGAS.CO., KOLAKA – Upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Kolaka Ke-61 tahun digelar secara sederhana di halaman kantor bupati, Senin (01/03/2021). Pada momentum tersebut, Bupati Ahmad Safei menitip harapan besar terhadap daerah yang kini dipimpinnya.

Upacara tersebut, tampak hadiri Wakil Bupati, Ketua DPRD, Kapolres Kolaka, Kajari dan jajaran Forkopimda Kabupaten Kolaka

Iklan KPU Sultra

Bupati Kolaka Ahmad Safei dalam sambutannya mengatakan HUT ke-61 ini diselenggarakan sangat sederhana namun demikian tidak mengurangi semangat kita untuk membangun Kolaka yang kita cintai.

Safei juga mengingatkan, saat ini masih dalam suasana pandemi covid-19, Safei kembali mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat agar tetap semangat beraktivitas, disaat yang bersamaan partisipasi masyarakat aktif dalam memutus mata rantai persebarannya juga sangat ia harapkan.

“Saya berharap kepada masyarakat agar berpartisipasi dan memberi dukungan penuh terhadap pemerintah dalam menjalankan visi dan misi yang Insya Allah akan mengarah pada kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kolaka,” ungkap Safei

Karena pandemi, seremoni berlangsung dengan memperhatikan protokol kesehatan (Prokes) pencegahan covid-19 seperti memakai masker dan menjaga jarak. Tamu yang diundang mengikuti upacara juga terbatas.

Ahmad Safei juga menyampaikan pesan dari Presiden RI Joko Widodo, Menegaskan bahwa Tahun 2021 ini merupakan era kebangkitan perekonomian Nasional, yang harus disambut dengan optimisme, kerja keras dan penuh keberanian.

Peringatan hari jadi Kolaka ke-61 tahun ini, dirangkaikan pula dengan penyerahan SK P3K, penyerahan Tabungan dan Asuransi Pegawai (TASPEN), piagam penghargaan (BPHTB) Tahun 2020 dan piagam penghargaan lainnya.

Wandhi Pratama Putra sebagai penerima penghargaan Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) sangat bangga dan bahagia dengan penghargaan yang diberikan kepada dirinya yang bertepatan HUT Kolaka ke-61 ini.

“Kota yang memberikan cerita manis di setiap perjalananku, dimana tangisan pertama kaliku terdengar. Terimakasih atas penghargaan ini” ungkap Wandi kepada tegas.co.

Dia berharap dengan kontribusi yang telah kami berikan bisa memberikan manfaat terhadap masyarakat Kabupaten Kolaka.

Reporter: Zikin
Editor: H5P

Komentar