Buka Musrembang RPJMD dan RKPD 2021 Samahuddin Prioritaskan Pembangunan

Bupati Buteng saat menghadiri Musrenbang RKPD 2021
Bupati Buteng saat menghadiri Musrenbang RKPD 2021

TEGAS.CO., BUTON TENGAH – Pemerintah Daerah Kabupaten Buton Tengah (Buteng) melaksanakan kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) RPJMD perubahan tahun 2017-2022 dan Musrembang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2021 di Gedung Kesenian Kecamatan Lakudo, Senin (29/3).

Kegiatan tersebut dihadiri, Sekertaris Daerah (Sekda) Buteng, H Kostantinus Bukide dan seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, Lurah, dan Kepala Desa (Kades). Giat yang dipimpin langsung oleh bupati Buteng ini, berlangsung lancar dan khidmat.

Iklan KPU Sultra

Musrembang RPJMD dan Musrembang RKPD kali ini mengusung tema “Akselarasi Ekonomi Melalui Penguatan Infrastruktur Tata Kelola Pemerintahan SDM Produktif Budaya dan Lingkungan Hidup”.

Dalam sambutannya, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Buteng, Syamsuddin Pamone mengatakan bahwa Musrembang tahun ini terfokus dalam beberapa pembangunan demi terwujudnya Buteng Berkah. Diantaranya, peningkatan segala sektor. Baik itu, sektor pariwisata, pertanian, perikanan, dan kelautan.

“Ditambah lagi, infrastruktur yang dapat menopang peningkatan ekonomi daerah maupun masyarakat. Dan nantinya, program utama ini akan direalisasikan tahun ini dan tahun 2022 mendatang,” ujarnya.

Di samping itu, Bupati Buteng H. Samahuddin,SE memaparkan isi Musrembang kali ini diiantaranya, menyepakati permasalahan dan prioritas pembangunan daerah. Menyepakati program, kegiatan, pagu indikatif, indikator, dan target kinerja serta lokasi.

Selanjutnya, katanya, program dan kinerja harus selaras dengan program provinsi, dan terakhir, menjadi program utama Pemda yakni memajukan Buteng Berkah.

“Jadi, pada Musrembang tahun ini, tak lepas dari visi misi Samatau (Samahuddin-La Ntau) bahwa program yang dibangun tak lepas dari kemajuan, kesejahteraan daerah, dan meningkatnya Ekonomi daerah beserta masyarakat,” beber Samahuddin.

Di tempat yang sama, Suami Hj. Jusniar Samahuddin, mengapresiasi kinerja para jajarannya. Pasalnya, di Musrembang tahun ini, memberikan banyak kemajuan, baik itu dibidang infrastruktur, pariwisata, pertanian, perikanan, dan kelautan maupun dibidang lainnya.

“Kita bisa lihat bersama formasi kemajuan dari beberapa sektor yang menjadi fokus utama Pemkab Buteng. Walaupun, dari sisi sektor pertanian dan perikanan, belum terlalu mencolok. Namun, disisi lainnya, pariwisata dan infrastruktur kini jelas nyata pembangunannya,” ulasnya.

Disisi lain, Samahuddin memaparkan kemajuan di masa kepemimpinannya tiga tahun terakhir. Disisi tata kelola pemerintahan misalnya. Pengelolaan keuangan daerah begitu baik, dengan mendapatkan WTP 3 kali berturut-turut. Pengelolaan dana desa (DD) kini sangat baik, pasalnya ditahun 2019, pengelolaan dana desa masuk di urutan 13 dari 17 kab/kota.

“Ditahun 2021, pengelola DD kita masuk peringkat 3. Tentu ini pencapaian yang luar biasa. Bahwa, para kades, begitu sinergi dalam mengelola uang negara dengan begitu baik,” imbuhnya.

Meski, masih banyak yang belum dibenahi. Namun, usaha dan tekad dalam membangun Buteng terus genjok agar semakin baik. Semisal, pembangun kantor pelayanan, rehabilitasi sekolah, dan penyediaan program beasiswa bagi masyarakat Buteng, serta membangun pasar, guna meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Program kesejahteraan masyarakat terus kita lakukan dengan baik, dengan membangun pasar dan menyediakan bantuan beasiswa tiap tahunnya untuk anak-anak kita yang ada di perguruan tinggi,” tukasnya.

Samahuddin juga meminta kepada jajarannya untuk bersinergi dalam membangun daerah yang dicintai bersama. Disisa masa jabatannya yang kurang dari 2 tahun, dirinya ingin bekerja lebih baik lagi agar, daerah yang dinakhodai bisa lebih maju dibanding daerah lain.

“Dengan kerja sama semua pihak, insya Allah Buteng kedepannya bisa lebih maju lagi. Mudah-mudahan apa yang menjadi harapan kita bersama, bisa terealisasikan dengan baik, demi Buteng Berkah,” pungkasnya.

“Kerja keras, keseriusan, dan bertanggungjawab adalah kunci dari keberhasilan dalam pembangunan daerah Buton Tengah yang Berkah,” closing statement bupati, menutup pidatonya.

Reporter : LRA11

Editor: H5P

Komentar