tegas.co., KENDARI SULTRA – Desiminasi dan sosialisasi sistem angkutan massal berbasi jalan/laut yang digelar Dinas Perhubungan Provinis, Sulawesi Tenggara (Sultra) di Kabupaten Wakatobi merupakan terobosan pembangunan tol laut sesuai Nawacita Presiden RI.
Desiminasi ini yang berlangsung disalah satu hotel di Kendari, Selasa (4/4/2017). Pada acara itu, dihadiri Sejumlah tokoh Masyarakat, Paguyuban, Mahasisiwa, peneliti, Dosen dan beberapa pejabat dan mantan pejabat Wakatobi.
Wakatobi dipilih menjadi salah satu program system transportasi berbasis jalan/laut sebab hal ini dapat menunjang daerah ini sebagai salah satu dari 10 Destinasi wisata nasional.
Acara ini terselenggara atas kerjasama Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Tenggara bersama LSM Kekal.
Desiminasi ini menjelaskan beberapa hala yang telah dibangun pemerintah provinsi Sultra, melalui Dinas Perhubungan yang akan menunjang system transportasi massal berbasis jalan/laut.
Sarana an prasarana pun sudah mulai di desaign, diantaranya halte dengan konsep Park And Ride.
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Tenggara, Dr. Hado Hasina menjelaskan, melibatkan stoke holder, baik masyarakat umum maupun pihak swasta dan pemerintah itu sendiri.
Tonton Videonya
Menurut Hado Hasina, Park And ride selain rancangan arsitekturnya yang menarik dan mampu memberikan kenyamanan bagi penggunanya juga kemudahan akses bagi siapa saja termasuk kaum disabilitas.
“Kaum disabilitas itu antara lain, orang cacat, manula. Selain itu, ibu hamil dan anak-anak juga dimanjakan,”jelasnya.
Kenyamanan pelayanan bagi pengguna lanjut Hado, pihaknya menyediakan fasilitas penunjang yakni, tempat
parkir, pencucian mobil, SPA, warnet, Toilet, Swalayan yang menyediakan ole-ole atau cendramata dan sebagainya.
Dengan tersedianyafasilitas tersebut sehingga pengguna angkutan umum massal dapat menerima utilitas yang lebih baik.
PUBLICIZER : MAS’UD
Komentar