Korban Banjir Singkil Masih Kekurangan 109 Ton Beras

Plt Bupati Aceh Singkil Asmaudin memperlihatkan bantuan massa panik beras bulog sangat bagus untuk 16 Desa di Kecamatan Singkil yang diterima Kepala Desa Pasar Yusrin Rabu 7 Desember 2016 di Balai Pemuda Pemudi Pasar. FOTO : MAN
Plt Bupati Aceh Singkil Asmaudin memperlihatkan bantuan massa panik beras FOTO : MAN

tegas.co, ACEH SINGKIL – Hasil kalkulasi Pemerintahan Kabupaten Aceh Singkil, ternyata korban banjir di daerah ini masih membutuhkan 109 ton beras Bulog.

Plt Bupati Aceh Singkil Asmaudin SE mengatakan, bantuan banjir beras Bulog tahap ke-II kali ini sebanyak 60 ton untuk 7 Kecamatan.

Iklan Pemkot Baubau

“Sebelumnya bantuan beras Bulog untuk korban banjir tahap pertama disalurkan 40 ton untuk 5 Kecamatan di wilayah Kabupaten Aceh Singkil, ” kata  Asmaudin, Rabu (7/12/2016) di Gedung Balai Pemuda Desa Pasar,  Aceh Singkil.

Dikatakan, stok bantuan dana panik untuk Kabupaten Aceh Singkil sebanyak 100 ton per tahun. Atas dasar itu maka stok bantuan dana panik sudah habis. Jika  rumus menyatakan  beras 0,4 kg x 5 hari x jumlah per jiwa maka saat ini Aceh Singkil kekurangan.

“Sehingga 33.300 jiwa masyarakat korban banjir untuk wilayah Kabupaten Aceh Singkil kekurangan bantuan beras 109 ton, “jelas Asmaudin.

Atas kekurangan ini, datanya sudah dilaporkan ke Gubernur Aceh, diharapkan sesegera mungkin cepat tertangani untuk masyarakat yang terkena dampak banjir tahap ke-II itu.

Dalam kesempatan penyerahan bantuan beras Bulog untuk korban banjir 16 Desa, Kecamatan Singkil itu, Asmaudin meminta maaf, terutama bagi 16 Kepala Desa yang berkenan hadir. Pasalnya, mobil truk yang membawa bantuan beras bulog untuk korban banjir, baru tadi malam melewati ruas badan jalan Singkil-Rimo di Desa Ujung Bawang.

“Di ujung bawang badan jalan yang tergerus banjir sudah dibuat bronjong sisi kiri dan kanan bibir ruas badan jalan, kemudian tengah badan jalan ditimbun sertu, “katanya.

Dalam serah terima bantuan beras untuk korban banjir di Balai Pemuda Pasar Singkil disaksikan juga oleh Sekdakab Drs Azmi, Wakil Ketua DPRK Aceh Singkil, Yulihardin SAg, Asisten I Muhammad Ichsan,  Plt Camat Singkil Ricki Yodyska SSTP dan undangan lainnya.

MAN/RD