Lindas Seorang Pemotor, Sopir Pengangkut Aspal Diamankan

Lindas Seorang Pemotor, Sopir Pengangkut Aspal Diamankan FOTO : MA
Lindas Seorang Pemotor, Sopir Pengangkut Aspal Diamankan FOTO : MA

Tegas.co., TARAKAN –  AD, seorang sopir pengangkut aspal terpaksa diamankan aparat kepolisian Tarakan, Kalimantan Utara. Pasalnya, dengan bermuatkan Aspal dari Pelabuhan Malundung truk yang dikemudikannya itu melindas seorang pemotor di jalan Yos Sudarso pada, Kamis (08/11).

Seorang saksi mata menuturkan, SR yang mengemudikan motor matic KT 4946 FP sedang melintas di jalan Yos Sudarso. Pada saat yang sama melintas pula truk Fuso KT 8864 FE, dikemudikan AD yang mengangkut aspal dari Pelabuhan Malundung, menuju perempatan jalan Jendral Sudirman.

Secara tiba-tiba ada motor lain melintas di depan truk membuat AD terkejut lalu mengerem tiba-tiba.

Pengereman yang mendadak, membuat SR yang tengah berpapasan dengan truk tersebut terjatuh. Malang tak dapat dihindari, untung tak dapat di raih, SR terlindas hingga tewas seketika oleh  ban kiri sebelah belakang mobil yang dikemudikan AD tersebut.

Pihak Polres Tarakan melalui Kasat Lantas Polres Tarakan AKP Sarwidodo yang dikonfirmasi tentang kejadiannya, membenarkan adanya kecelakaan yang menyebabkan satu orang meninggal dunia itu.

Kini untuk mempermudah  proses penyidikan, sopir berikut barang bukti truk dan kendaraan korban telah diamankan di Satuan Lalu Lintas Polres Tarakan jalan jendral Sudirman.

Sementara hingga Kamis sore, SR korban tewas telah divisum dan masih berada di ruang jenazah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan.

MA/NAYEF