tegas.co, KONSEL, SULTRA – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tenggara (Sultra) Brigjen Pol Andap Budhi Revianto, S.IK melakukan kunjungan kerja ke Pondok Modern Darussalam Gontor Kampus 7 di Desa Pudahoa, Kecamatan Mowila, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel).
Kunjungan kerja Kapolda tersebut dilaksanakan hari ini Rabu tanggal 17 Mei 2017. Dalam rangka untuk membuka secara resmi acara pelatihan Da’i Bhabinkamtibmas Polda Sultra angkatan ke IV tahun 2017, yang akan digelar dari tanggal 17 hingga 19 Mei 2017 di kampus 7 Pondok Modern Darussalam Gontor Pudahoa.
Dengan menggunakan helikopter, Brigjen Pol Andap Budhi Revianto, S.IK, didampingi Wakapolda Kombes Pol Bambang Triambadha, S.IK tiba di pondok gontor 7 sekitar pukul 08.30 wita dan disambut oleh Pimpinan Gontor 7, H. Agus Mulyana , S.Ag, Kapolres Konsel AKBP Yeyen Lesmana, S.IK, Sekcam Mowila, Kepala Desa Pudahoa dan seluruh santri serta peserta da’i dari anggota Bhabinkamtibmas.
Dalam sambutannya Kapolda Sultra, Brigjen Pol Andap Budhi Revianto, S.IK menyampaikan, bahwa personil Polres Konsel mempunyai 2 terobosan kreatif yaitu membuat mesin penetas telur dari kulkas rusak dan memberikan less privat bahasa inggris secara gratis.
Serta kata dia ” Polisi dalam melaksanakan tugas dilapangan harus menunjukan disiplin, tanggap dan peka terhadap situasi kegiatannya,” ungkapnya.
Timbulkan niat untuk belajar dengan sungguh-sungguh selama pelatihan da’i bhabinkamtibmas, yang akan dilaksanakan dari tanggal 17 hingga19 Mei 2017 dan bukan karena perintah pimpinan.
Dikunjungi Kapolda Sultra, pimpinan pondok gontor 7, Agus Mulyana, S. Ag mengaku sangat berterima kasih. ” Kami ucapan selamat datang kepada Kapolda Sultra bersama rombongan dan bangga dengan kegiatan pelatihan da’i bhabinkamtibmas ini. Diharapkan kegiatan ini akan terus berlanjut dan berkesinambungan,” ujarnya.
Setelah acara sambutan, Kapolda Sultra membuka secara resmi kegiatan pelatihan da’i bhabinkamtibmas ditandai dengan pemukulan gong bersama pimpinan pondok gontor 7 dan didampingi Wakapolda Sultra serta Kapolres Konsel.
Setelah berakhir kegiatan, pimpinan pondok gontor 7 memberikan cendramata kepada Kapolda Sultra dan Wakapolda Sultra serta melaksanakan foto bersama didepan panggung kehormatan.
Kapolres Konsel, AKBP Yeyen Lesmana. S. IK melalui Kasubbag Humas Polres Konsel, AKP Yusuf Tawang menambahkan kegiatan ini pesertanya jajaran seluruh Polres se Sultra.
” Jadi setiap Polres se Sultra mengirimkan pesertanya untuk mengikuti pelatihan Da’i Bhabinkamtibmas ini. Ada yang mengirim peserta dua orang dan ada juga yang mengirimkan tiga orang, diharapkan peserta nantinya dapat mengaplikasikan ilmu keagamaannya kepada masyarakat khususnya diwilayah tugasnya masing-masing,” tambah Yusuf sapaan akrabnya.
MAHIDIN / HERMAN
Komentar