Ini Program Polres Muna di Ramadhan

Ini Program Polres Muna di Ramadhan
Ini Program Polres Muna di Ramadhan FOTO : LA ODE AWALUDDIN

tegas.co., MUNA, SULTRA – Dalam pelaksanaan ibadah puasa di bulan suci ramadhan, Polres Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan beberapa program pelayanan masyarakat dan cipta kondisi guna menjaga keamanan dan kenyamanan dalam menjalankan ibadah puasa.

Program tersebut diantaranya, safari ramdhan, razia miras, narkoba,dan petasan. AKBP Agung Ramos Sinaga selaku Kapolres mengatakan, salah satu program ini diwajibkan anggota polisi menggunakan seragam dalam melaksanakan shalat tarawih.

Iklan Pemkot Baubau

“Ada program safari ramadhan dari pimpinan Kapolda Sultra yaitu, anggota untuk ikut dengan pakaian dinas untuk shalat trarawih dan buka puasa bersama, kita membagikan alquran,dari pak kapolda juga memberikan sajadah untuk tokoh-tokoh agama di kabupaten Muna, Muna Barat, dan Buton Utara,”Jelas Agung Ramos Sinaga, Rabu (7/6/2017).

Selantjuntya guna mengatasi kecamatan dan kecelakaan lalulintas, akibat peningkatan volume kendaraan di beberapa titik, jelang berbuka puasa, selama bulan ramadhan, sat lantas Polres Muna telah melaksanakan kegiatan rekayasa terbatas pengalihan arus lalulintas.

Sementara AKP Alfin selaku kasat Lantas Polres Muna menambahkan, telah mengantongi titik rawan di daerah tersebut.

“Memang selama bulan ramadhan ini ada beberapa titik yang tempat keramaian karena menyediakan bahan-bahan utnuk buka puasa, seperti di pasar Laino, sekitaran MGM samping Polsek Katobu dan pertokoan. Jadi kami dari satuan lalulintas telah melakukan kegiatan rekayasa terbatas, yaitu pengalihan arus dan menempatkan personil di tempat-tempat keramaian, tapi sebelumnya kami juga melaksanakan apel di alun-alun sehingga masyarakat dapat melihat bahwa disitu ada kehadiran polisi,”ujarnya.

LA ODE AWALUDDIN

PUBLISHER : MAS’UD

Komentar