Total Penyaluran Kredit BPR Bahteramas Kendari Capai Rp 17 Miliar 

Direktur BPR Bahteramas Kendari, Arthur. FOTO : LM FAISAL
Direktur BPR Bahteramas Kendari, Arthur.
FOTO : LM FAISAL

tegas.co, KENDARI, SULTRA – Sampai pada Mei 2017, total kredit yang disalurlan Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Bahteramas Kota Kendari sudah mencapai Rp 17 miliar.

Direktur BPR Bahteramas Kendari, Arthur mengatakan, penyaluran kredit tahun ini mengalami penambahan Rp 2 miliar dari tahun sebelumnya yang hanya mencapai Rp 15 miliar. Sehingga mencapai Rp 17 miliar.

“Kemungkinan kredit yang kita salurkan masih akan meningkat, apa lagi menjelang moment hari raya Idul Fitri,” ujar Arthur saat ditemui di ruang kerjanya di Kantor BPR Bahteramas Kendari, Rabu (21/6/2017).

Sedangkan untuk jumlah modal, lanjut Arthur, ia menargetkan akan mencapai angka 1,4 hingga 1,5 miliar pada akhir tahun 2017. Target tersebut lebih rendah jika dibanding tahun sebelumnya yang mencapai Rp miliar.

“Sampai bulan Juni ini, jumlah laba berjalan itu sudah mencapai Rp 830 juta,” ungkap Arthur.

Ia mengakui, pihaknya sengaja menurunkan target capaian laba karena dinilai target tersebut sudah realistis. Sebab menurutnya, jumlah bank di sudah terlalu banyak, ditambah lagi adanya adanya koperasi.

“Untuk saat ini kita lebih melirik kredit-kredit yang sifatnya jangka pendek seperti kontraktor, karena, dananya besar, pengembaliannya juga cepat,” tandasnya.

LM FAISAL

PUBLISHER : HERMAN

Komentar