Sosialisasikan Pilgub, KPU Sultra Gelar Jalan Santai

Sosialisasikan Pilgub, KPU Sultra Gelar Jalan Santai
Sosialisasikan Pilgub, KPU Sultra Gelar Jalan Santai FOTO : LM FAISAL

tegas.co, KENDARI, SULTRA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) selenggarakan jalan santai dalam rangka mensosialisasikan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) atau Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sultra 2018.

Kegiatan jalan santai dihadiri ratusan peserta. Selain itu turut hadir Sekretaris Daerah (Sekda) Sultra, Lukman Abunawas, Polda Sultra, beberapa perwakikan Forkompida, Kejari Sultra dan Rektor beberapa Universitas di Sultra.

“Pilkada itu bukan sesuatu yang keras, pilkada itu bukan sesuatu yang menakutkan, namun pilkada itu adalah sesuatu yang sehat dan membahagiakan,” kata Hidayatullah, Ketua KPU Sultra saat membuka kegiatan jalan santai di Lapangan Eks MTQ Kendari, Sabtu (23/9/2017).

Ia mengungkapkan, pelaksanaan jalan santai merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan lounching pelaksanaan  Pilkada 2018. Sedangkan rangkaian kegiatan lainnya adalah kuliner demokrasi serta penandatanganan pakta integritas untuk tidak golput.

“Dan acara puncaknya kita tutup dengan lounching pelaksanaan tahapan Pilkada yang akan dilaksanakan di Grand Clarion Hotel Kendari pada pukul 19.00 WITA malam nanti,” tandasnya.

LM FAISAL

 

PUBLISHER : MAS’UD

Komentar