350 Personil Polisi-TNI  Siap Amankan Pilkades Serentak

Kapolres Bantaeng AKBP Adip Rojikan saat menginspkesi personil Polisi yang bakal diturunkan untuk mengamankan pilkades serentak di Kabupaten Bantaeng. FOTO : SYAMSUDDIN
Kapolres Bantaeng AKBP Adip Rojikan saat menginspkesi personil Polisi yang bakal diturunkan untuk mengamankan pilkades serentak di Kabupaten Bantaeng.
FOTO : SYAMSUDDIN

tegas.co, BANTAENG, SULSEL – Sebanyak 350 personil Polisi dari Polres Bantaeng disiapkan untuk mengamankan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di Kabupaten Bantaeng, pada 11 Oktober mendatang.

Untuk kesiapan tersebut Kapolres Bantaeng, AKBP Adip Rojikan meminta agar sebelum pemilihan, para calon kepala desa tidak melakukan langkah-langkah yang kontraproduktif yang mengakibatkan permusuhan atau konflik.

Iklan Pemkot Baubau

“Gabungan personel yang bertugas dalam pengamanan Pilkades ada 350 personil gabungan Polres, TNI dan Satpol PP,” kata Kapolres

Menurutnya, jumlah personil tersebut akan ditempatkan di seluruh Desa yang akan melaksanakan Pilkades Serentak yang akan silaksanakan pada 11 Oktober Mendatang secara serentak.

“Pengamanan di setiap Desa itu disesuaikan dengan karakter kerawanan Pilkades. Disamping itu, kami juga ada bantuan dari Brimob Polda Sulsel sebanyak 90 personil,” pungkasnya.

SYAMSUDDIN

PUBLISHER : HERMAN