Kemenko PMK Sosialisasikan Program SDGs di Muna

Kemenko PMK Sosialisasikan Program SDGs di Muna
Kemenko PMK Sosialisasikan Program SDGs di Muna FOTO : LA ODE AWALUDDIN

tegas co., MUNA SULTRA- Kementrian Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) Republik Indonesia memberi pencerahan perihal program Sustainable Development Goals (SDGs) atau tujuan pembangunan berkelanjutan.

Bupati Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) LM. Rusman Emba menyambut baik kunjungan ini karena prgram SDGs tersebut juga sejalan dengan rencana pembangunan daerah ke depan, utamanya yang terkait dengan kemiskinan.

Iklan Pemkot Baubau

“Banyak hal yang perlu mendapat perhatian di lapangan utamanya yang berkait dengan pekerjaan,”harap Rusman.

Lapangan pekerjaan dan pengentasan kemiskinan menjadi penting untuk dibuat ke depan.

Dalam pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Bupati Muna, Senin (9/10/2017) penguasa bukit Sidodadi ini meminta bantuan Kementrian PMK untuk menyalurkan bantuan lewat program SDGs ini. Kementrian mengupayakan untuk itu.

Staf Ahli Menko PMK Bidang SDGs Ghafur Akbar Dharma putra menyebut bahwa Kementrian Pimpinan Puan Maharani ini bergerak dari daerah ke daerah untuk melihat kesiapan Pemda, baik provinsi maupun kabupaten tentang program ini. SDGs merupakan perubahan dari program MDGs yag sudah terbentuk sejak lalu.

Dengan kata lain merupakan kelanjutan dari MDGs. Perubahan program sejak september 2015 dan terus berlanjut hingga 2030 mendatang.

LA ODE AWALUDDIN

PUBLISHER : MAS’UD