tegas.co., ENREKANG, SULSEL – Sebanyak 3 orang Pendaki Gunung (Widi, Puye, dan Qeqes), telah dilaporkan hilang saat melakukan pendakian di Buntu Sikolong, Pegunungan Latimojong yang terletak di Kabupaten Enrekang, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).
Menurut Syaipul, salah satu Mahasiswa Universitas Hasanuddin Makasassar (Unhas) mengatakan, berdasarkan data yang diperoleh dari pendaki gunung lainnya, Jumat, (6/10/2017), Widi, Puye, dan Qeqes telah star melakukan pendakian di salah satu rumah warga yang bernama Ambe Danisa, di Desa Uluwali, sekitar jam 4 sore dengan tujuan ke Buntu Sikolong 2754 yang berada di perbatasan Kabupaten Tana Toraja dan Kabupaten Luwu.
Dikatakan, saat memulai pendakian ke tempat tujuan telah berencana kembali ke rumah Ambe Danisa, Minggu, (8/10/2017), Namun tak kembali hingga saat ini.
Setelah mendapat laporan hilangnya ketiga Survivor tersebut, sejumlah Basarnas Makassar, dan Potensi Sar lainnya telah dikerahkan untuk melakukan pencarian disekitar wilayah Gunung Latimojong, Jum’at, (13/10/2017) kemarin.
Berdasarkan informasi yang di terima dari Basarnas Makassar, saat melakukan pencarian belum ada tanda-tanda yang ditemukan tentang keberadaannya dan masih belum diketahui apakah mereka masih hidup atau sudah mati.
SYAMSUDDIN
PUBLISHER : MAS’UD