Disnakertrans Muna Gelar Pelatihan Kerja Wirausaha Mandiri

tegas.co, MUNA, SULTRA – Dalam upaya menanggulangi pengangguran di Muna, Disnakertrans Kabupaten Muna, Kamis (23/11/2017) mengadakan pelatihan kerja Wirausaha Mandiri pada Masyarakat pemula yang usianya dimulai dari 15 tahun sampai 29 tahun dan masyarakat lanjut mulai usia 29 tahun sampai 65 tahun.

Disnakertrans Muna Gelar Pelatihan Kerja Wirausaha Mandiri
Kadisnakertrans Kabupaten Muna, Fajar Wunanto. (Foto : Ros)

Kadisnakertrans, Kabupaten Muna, Fajar Wunanto, mengatakan pelatihan kerja ini sangat diperlukan dikarenakan masih banyak masyarakat bahkan sarjana meskipun jenjang pendidikannya sudah tinggi namun pengalaman atau skill dalam dunia kerja masih sangat minim.

Iklan Pemkot Baubau

“Berwirausaha sekarang ini menjadi solusi terbaik dalam mengatasi banyaknya pengangguran karena dalam berwirausaha tidak diperlukan pendidikan yang tinggi melainkan modal dan pengalaman,” kata dihadapan sejumlah awak media.

Pelatihan kerja mandiri tersebut saat ini sedang berlansung di Kecamatan Lohia dan Watuputi.

“Dalam pelatihan ini masyarakat dilatih bagaimana membuat VCO dan Ikan Abon.Tujuan dari pelatihan ini agar mereka bisa punya keterampilan sendiri.Setelah mereka memiliki keterampilan sendiri,mereka bisa buat usaha sendiri ,” kata Fajar Wunanto.

Selain pelatihan mengelola abon, pelatihan juga di fokuskan sesuai potensi sumber daya alam di Muna. Seperti salah satu potensi yang menonjol adalah Kelapa.

Lebih lanjut Ia mengatakan, Bupati akan membangun BLK di Muna untuk menciptakan solusi pengangguran melalui pelatihan kerja. Dari data statistik pada tahun 2016, kata dia, keadaan ekonomi masyarakat Muna masih didominasi masyarakat yang berpenghasilan menengah kebawah juga banyak pengangguran.

“Pengangguran di Kabupaten Muna kurang lebih enam ribu lima ratus orang.Dengan dibangunnya BLK masyakat bisa punya keahlian sendiri setelah mengenyam pelatihan pelatihan. Diharapkan pengangguran bisa berkurang,” tutupnya.

REPORTER : ROS
PUBLISHARE : WIWID ABID ABADI

Komentar