PSI Muna Penuhi Syarat

tegas.co., MUNA, SULTRA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan verifikasi faktual kepengurusan tingkat daerah, Partai Solidarita Indonesia (PSI) di jalan Gatot Subroto, Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Batalaiworu Muna, Rabu (28/12/2017).

PSI Muna Penuhi Syarat
KPU bersama pengurus DPD PSI Muna foto bersama FOTO: LA ODE AWALLUDIN

Rombongan yang dipimpin langsung Muhamad Suleman itu disambut langsung aman Sofyan selaku ketua DPD PSI Kabupaten Muna bersama jajarannya.

Dari hasil verifikasi yang dilakukan, Tim verifikator KPU kabupaten Muna menyatakan PSI kabupaten Muna memenuhi syarat. Hal ini disampaikan komisioner KPU Kabupaten Muna, Muhammad Suleman.

“Dari hasil verifikasi faktual yang dilakukan tim verifikator, maka Partai Solidaritas Indonesia (PSI) kabupaten Muna dinyatakan lolos verifikasi, dimana semua persyaratan kepengurusan tingkat daerah seperti Ketua, Sekretaris dan Bendahara, Keterwakilan 30 persen perempuan dan domisili kantor. Dipenuhui,”Ungkapnya.

Sementara untuk verifikasi keanggotaan dengan jumlah sample sesuai data yang dikirim melalui sipol, sebanyak 26 dari jumlah total keanggotaan 262 orang, empat diantaranya dinyatakan belum memenuhi syarat (BMS), karena setelah tim verifikator melakukan verifikasi faktual dilapangan, keempat orang tersebut tidak ditemukan, dengan alasan berada diluar daerah, dan lagi melakukan studi di universitas UHO Kendari.

Namun keempat orang tersebut, kata Suleman masih bisa diverifikasi,”Kami dari Komisi Pemilihan Umum tentunya memberi ruang pada DPD PSI Muna, untuk empat orang yang dinyatakan belum memenuhi syarat, apakah DPD mengumpulkan di kantonya, lalu KPU yang mendatangi ataupun sebaliknya, sampai batas akhir, yakni 4 Januari 2018,”Sulaeman.

Sementara itu, Aman Sofyan, Ketua DPD PSI Muna mengucapkan rasa terima kasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada KPU Muna yang selama ini selalu membimbing dan mengarahkan PSI selaku partai baru yang mempunyai rasa optimis untuk ikut berpartisipasi dan menjawab keresahan publik dipercaturan politik di Indonesia.

“Saya mewakili seluruh anggota PSI kabupaten Muna mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya pada KPU kabupaten Muna yang sesuai dengan teglinenya “KPU melayani” juga pada seluruh anggota PSI yang sampai saat ini masih terus solid dan komit dalam mengawal partai ini, semoga ini menjadi awal perjuangan kita anak muda untuk menjawab keresahan public, terkait proses dinamika politik yang ada di negara kita yang penuh demokrasi ini,”katanya.

Sementara terkait empat anggota PSI yang belum memenuhi syarat, pihaknya akan secepatnya mengidentifikasi keberadaanya, lalu akan langsung mengantar ke kantor KPU kabupaten Muna.

REPORTER: LA ODE AWALLUDIN

PUBLOISHER: MAS’UD

Komentar