tegas.co., BUTUR, SULTRA – Niat pemerintah untuk memfungsikan pelayanan pemerintahan di Kantor Bupati Buton Utara (Butur) di Buranga, Kecamatan Bonegunu sesuai dengan amanah UU pemekaran hingga kini tak kunjung terwujud.
Sebelumnya, pemerintah telah berjanji untuk memfungsikan Kantor Bupati di Buranga dan membuka pelayanan publik setelah gedung perkantorannya direhabilitasi, namun kenyataannya, meski kantor tersebut telah direhabilitasi, pelayanan perkantoran belum dibuka.
Setelah mendapat desakan dari berbagai elemen masyarakat pemerhati Buranga, Bupati Buton Utara Abu Hasan mengeluarkan surat edaran untuk melaksanakan apel gabungan seluruh OPD di Kantor Bupati di Buranga Kecamatan Bonegunu.
Rencana jadwal apel gabungan seluruh pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup pemerintah daerah Kabupaten Buton Utara yang dijadwalkan hari ini Senin (26/2) batal dilaksanakan.
Rencana apel gabungan seluruh OPD tersebut berdasarkan surat edaran Bupati Buton Utara tertanggal 22/2 dengan nomor surat 005/112 tentang perihal apel gabungan di Kantor Bupati di Buranga.
Adapun bunyi surat edaran tersebut, dalam rangka apel pagi gabungan OPD setiap hari Senin di lingkungan pemerintah Kabupaten Buton Utara, dengan ini disampaikan kepada seluruh pimpinan OPD untuk mengikuti kegiatan dimaksud, dengan menghadirkan pejabat eselon III dan IV serta staf. Apel pagi akan dipimpin lansung oleh Bupati Buton Utara.
Demikian bunyi surat edaran Bupati atas nama Bupati Buton Utara, yang ditandatangani Dr.Ir. Budianti Kadidaa, MS selaku asisten perekonomian dan pembangunan Kabupaten Buton Utara.
Namun rencana apel pagi gabungan seluruh pimpinan OPD yang direncanakan akan dilaksanakan Senin 26/2 di Kantor Bupati Buton Utara di Buranga Kecamatan Bonegunu batal digelar.
Berdasarkan pantauan media ini Senin 26/2 yang hadir di Kantor Bupati hanya terlihat beberapa pegawai dan staf magang.
Berdasarkan daftar hadir pegawai Senin (26/2) yang sempat hadir, yaitu sebanyak 15 orang. Namun sebagian pegawai setelah tulis nama dalam buku daftar hadir beberapa menit kemudian lansung pulang meninggalkan kantor, yang bertahan hanya beberapa staf magang.
Menurut Harimuddin staf ahli Sekretariat Daerah yang sempat hadir di Kantor Bupati Buton Utara di Buranga menjelaskan, apel pagi gabungan seluruh OPD yang seyogyanya dilaksanakan hari ini, namun tiba-tiba ada perubahan karena Bupati Buton Utara Abu Hasan kedatangan tamu dari luar daerah yang tidak bisa ditinggalkan.
“Rencana apel gabungan pagi ini tidak jadi, pak bupati tiba-tiba ada tamunya di Ereke, beliau tidak sempat datang masih terima tamu. Saya juga dengar perubahan jadwal ini nanti disini (Buranga),”terangnya.
REPORTER: MIRDAT
PUBLISHER: MAS’UF