tegas.co., KENDARI, SULTRA – Peringatan dini cuaca di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) 4 Maret 2018 pukul. 20.30 Wita masih berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.
Kondisi cuaca ini melanda hampir seluruh kabupaten kota di Sultra.
Pada pukul. 20.45 wita di wilayah Kolaka Utara, Kolaka, Konawe Utara, Bombana, Muna, Muna Barat, Kota Kendari, Konawe, Konawe Selatan, Konawe Kepulauan, Buton Utara, Buton dan Buton Tengah.
“Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 22.30 wita dan meluas ke wilayah Baubau,”jelas sumber Prakiraan-Stasiun Meteorologi Maritim Kendari.
Informasi lengkap dapat diakses di link ini http://www.bmkg.go.id
Pantauan tim wartawan tegas.co, hujan sedang dan lebat terjadi di Kota Kendari.
Sebelum hujan lebat tiba, warga di salah satu wilayah di Kota Kendari dikejutkan dengan bunyi Guntur disertai kilat.
Hingga berita ini di publikasi, kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) masih dilanda hujan ringan.
TIM