tegas.co,.KENDARI, SULTRA – Pj. Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Teguh Setyabudi mengajak semua Kepala Daerah dan DPRD terus meningkatkan kesejatraan masyarakat Sultra.
Ia mengatakan, meskipun Penyelenggaraan pemerintahan dan pembagunan di Sultra telah banyak mengalami kemajuan, namun kata dia, masih banyak aspek yang harus terus dibenahi, serta perlu dilakukan penindakan agar tidak terjadi ketimpangan-ketimpangan pembagunan antara daerah di Sulawesi Tenggara, guna mengejar ketertinggalan dengan daerah -daerah lainnya di Indonesia.
“Penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Sulawesi Tenggara telah banyak kemajuan yang tercapai, walaupun kita juga menyadari masih banyak aspek pembagunan yang perlu sama-sama terus kita benahi,” ujar Teguh Setyabudi saat membawakan sambutan di Sidang Paripurna HUT Sultra ke 54 di gedung Paripurna DPRD Provinsi Sultra Kamis, (26/04/2018).
Olehnya itu, melalui HUT Sultra ke 54 ini ia mengajak kepada DPRD dan Bupati agar bersama-sama terus mengintropeksi diri guna meningkatakan kesejahtraan masyarakat Sulawesi Tenggara.
“Olehnya itu, Bapak Ketua, para anggota DPRD dan Bupati yang saya hormati, marilah kita jadikan moment hari ulang tahun Sultra yang ke 54 ini, untuk sama-sama mengintropeksi diri, apa-apa saja yang telah kita capai dan apa-apa saja yang harus kita perjuangkan, pelayanan publik yang lebih baik untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sulawesi Tenggara,” Harapnya.
Lanjut dia, dalam perencanaan pembagunan wilayah Sulawesi Tenggara harus dipandang secara satu kesatuan yang terintegrasi, serta secara konpresif antara jizarah daratan dan kepulauan.
“Karena itu perencanan pembagunan Sulawesi Tenggara harus secara konprehensif, harus secara terintegrasi,”ucapnya.
Ia menjelaskan, sejak awal Sulawesi Tenggara dibangun oleh empat pilar Daerah, yaitu, Kendari dan Kolaka untuk wilayah jizarah daratan, serta Buton dan Muna untuk wilayah Kepulauan, keempat wilayah inilah berkembangan menjadi 15 Kabupaten dan dua Kota.
Selain itu, ia juga mengatakan untuk mengangkat masa depan Sultra jauh kedepan. ia mengajak seluruh elemen melakuakn refleksi terhadap semanggat pembetuk Provinsi Sultra 54 tahun yang lalu.
Iebih lanjut ia mengatakan, sumber daya alam di Sultra yang terdapat di darat dan di laut merupakan kekayaan yang dapat menggaransi kesejahteraan masyarakat saat ini hingga generasi kedepan.
“Sumbe daya alam kita, yang ada di darat, di laut merupakan kekayaan kita yang dapat menggaransi kesejahtreaan kita, bahkan anak cucu kita di masa yang akan datang,”ucapnya.
Olehnya itu, ia meminta, agar bersama-sama merencanakan pembagunan di Sultra secara terintegrasi, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. pembagunan di Sultra harus terintegrasi dengan pembagunan Nasional.
“Olehnya itu, marilah kita bersama-sama merencanakan pembagunan di Sulawesi Tenggara secara terintegrasi, pembagunan di Sultra harus terintegrasi pembagunan Nasional, demikian juga pembagunan Kabupaten di Sulawesi Tenggara harus terintegrasi, karena Kabupatem dan Kota merupakam satu kesatuan wilayah Provinsi kita,” Tandasnya.
REPORTER: O D E K
PUBLISHER: MAS’UD
Komentar