Umar Bonte: Langkah Pj Gubernur Rotasi Jabatan Didukung

tegas.co., KENDARI, SULTRA – Langkah Pj Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Teguh Setyabudi melakukan mutasi dan rotasi jabatan pejabat di lingkup Pemprov Sultra kian menui kritikan sejumlah pihak. Namun berbeda dengan Ketua Komite Pemuda Nasional Indonesi (KNPI) Sultra, La Ode Umar Bonte.

Umar Bonte: Langkah Pj Gubernur Rotasi Jabatan Didukung
Umar Bonte

Umar Bonte justru mengapresiasi langkah Pj Gubernur Sultra melakukan rotasi pejabat di lingkup Pemprov Sultra. Menurut dia, langkah Pj Gubernur harus didukung.

Iklan Pemkot Baubau

“Hak progratif Gubernur itu tidak usah diungkit, karena Gubernur itu tau mana SKPD yang bekerja dan yang tidak bekerja, kita masyarakat kecil saja tau betul bagaimana kinerja SKPD Sultra hari ini,” Ucap Umar Bonte saat dihubungi via teleponnya Sabtu (26/05/2018).

Anggota DPDR Kota Kendari itu juga mengkritisi kinerja Kadis Pemuda dan Olahraga Sultra, yang ia anggap kinerjanya buruk, oleh Karena itu, kata dia langkah Pj Gubernur melakukan rotasi jabatan harus didukung selama itu tidak bertentangan dengan UU.

“Coba kita lihat seperti Kadispora misalnya kerjanya apa.? Tidak pernah ada kelihatan kinerjanya cukup baik, karena itu saya mendukung betul 100 persen, adanya rushuffle SKPD tingkat Provinsi, kita tidak perlu mempersoalkan itu selama Undang Undang tidak melarang,”tegas dia.

Lanjut dia mengatakan, tidak perlu ketakukan dengan langkah Pj Gubernur Sultra melakuakn rotasi jabatan, jika memang kinerja buruk, maka memang harus didukung untuk diganti. Maka dari itu ia  memberikan dukungan terhadap Gubernur untuk melakukan evaluasi kinerja SKPD.

Lebih jauh Politis PDI Perjuangan itu mengatakan, banyak SKPD yang kinerja buruk, olenhya itu kata dia SKPD SKPD juga jangan menutup mata.

“Saya pikir jangan ketakutanlah dengan kinerja, kalo kinerjanya buruk maka harus kita dukung untuk diganti, jika memang kinerjanya baik ya harus kita dukung. Olehnya itu kita percayakan kepada pelaksana Gubernur untuk melakukan evaluasi  terhadap kinerja mereka, karena gubernur yang tau kinerja mereka bukan orang lain,” bebernya.

Mantan Aktivis Unhalu itu juga mengatakan, KNPI Sultra akan mengirim surat kepada Mendagri agar memberikan ruang kepada Gubernur Sultra untuk segara melakukan mutasi.

“KNPI Sultra, akan segera besurat ke Mendagri, agar segera memberikan ruang kepada gubernur untuk segera melakukan mutasi,”tandasnya.

REPORTER: ODEK

PUBLISHER: MAS’UD

Komentar