Wali Kota Kendari Tutup Orientasi CPNSD tahun 2019

Wali Kota Kendari Tutup Orientasi CPNSD tahun 2019
Peserta Orientasi CPNSD Tahun 2019, Pemerintah Kota Kendari.

tegas.co., KENDARI, SULTRA – Orientasi CPNSD tahun 2019, Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), resmi ditutup Wali Kota Kendari, Sulkarnain K. SE, ME, di Aula Bertaqwa Kantor Wali Kota Kendari, Jumat (29/03/2019).

Pada kesempatan ini, Wali Kota Kendari, Sulkarnain K. SE, ME, berpesan kepada seluruh CPNSD, memupuk jiwa korsa sesama PNS, sehingga terwujud kebersamaan, saling membantu dan memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Untuk itulah tanamkan dalam jiwa dan pikiran saudara, bahwa kalau saya ingin menjadi ASN yang maju saya harus disiplin”, ujar Wali Kota Kendari, Sulkarnain K. SE, ME, saat memberikan sambutan.

Kegiatan ini ditutup dengan pencopotan tanda orientasi, sekaligus penyerahan SK PNS 80 persen oleh Wali Kota Kendari, Sulkarnain K. SE, ME.

MAS’UD

Komentar