Example floating
Example floating
Berita UtamaDaerah

Paripurna LKPJ 2018 Pemkot Baubau

651
×

Paripurna LKPJ 2018 Pemkot Baubau

Sebarkan artikel ini
Paripurna LKPJ 2018 Pemkot Baubau
Wali kota Baubau saat menyerahkan LKPJ 2018 ke pihak DPRD setempat

tegas.co., BAUBAU, SULTRA – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Baubau Gelar Rapat Paripurna istimewa dalam rangka penyerahan keputusan DPRD terhadap Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) tahun anggaran 2018, Selasa (13/5/19).

Wali kota Baubau Dr.H.AS Tamrin MH dalam sambutannya mengungkapkan, APBD merupakan salah satu instrumen yang menjamin terciptanya disiplin dalam proses pengambilan keputusan terkait dengan pendapatan maupun belanja daerah.

Berkenaan dengan realisasi pelaksanaan APBD maka laporan realisasi anggaran disusun dengan tujuan untuk dapat menyajikan informasi mengenai kemampuan merealisasikan pendapatan dari yang dianggarkan, pelaksaan kegiatan berdasarkan Anggaran belanja dan sumber-sumber pembiayaan yang digunakan untuk mengalokasikan surplus atau menutup defisit.

Penyelenggaraan urusan desentralisasi di tahun 2018 Kota Baubau telah melaksanakan 22 urusan wajib, 6 urusan pilihan dan 6 urusan pemerintahan fungsi penunjang yang ke semua urusan wajib dan pilihan tersebut diarahkan dan dilaksanakan guna capaian visi pembangunan.

Mewujudkan Baubau yang “Maju, Sejahtera dan Berbudaya” sebagai bentuk penjabaran dari visi pembangunan lima tahunan dimaksud telah dikeluarkan peraturan wali kota Nomor 29 tahun 2018 tentang perubahan rencana kerja yang memuat prioritas pembangunan pada Tahun 2018.

Sebagai penjabaran dari 6 Misi yang pertama mewujudkan kota yang tertib dalam penyelenggaraan pemerintahan sebagai suatu upaya menciptakan kelembagaan dan tata laksana pemerintahan yang tertib,kuat dengan didukung sumber daya manusia dan aparatur daerah yang berkualitas, memiliki kemampuan fiskal daerah yang memadai serta kualitas administrasi serta pelayanan publik yang prima.

Kedua mewujudkan keamanan bagi masyarakat yang bersatu dalam keragaman dan stabilitas politik yang kondusif serta terjamin keamanan dan ketertiban sosial yang didukung kewaspadaan dan ke siapsiagaan  penanggulangan bencana yang optimal.

Ketiga mewujudkan kemajuan secara sosial dan ekonomi melalui daya dukung pelayanan kesehatan dan pendidikan yang maju menciptakan suatu iklim yang kondusif bagi pertumbuhan ekonomi dari implikasi pada peningkatan income masyarakat serta ruang kreasi bagi semua untuk maju tanpa diskriminasi.

Keempat mewujudkan Kota Budaya dan Tujuan Wisata yang populer guna  pelestarian dan pengembangan kekayaan nilai-nilai budaya lokal Buton yang didukung partisipasi masyarakat dalam mengembangkan budaya serta meningkatnya promosi dan potensi pariwisata.

Kelima mewujudkan kota yang indah dalam prinsip pembangunan berkelanjutan sebagai tempat hunian yang nyaman bagi warga dalam suatu keseimbangan lingkungan dan ruang yang dinamis menurut prinsip pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development).

Keenam mewujudkan kota yang lancar dengan dukungan Infrastruktur yang memadai merupakan upaya untuk mewujudkan prasarana perkotaan yang memadai dan responsif terhadap dinamika masyarakat yang terus tumbuh dan bergerak.

“Kerjasama yang baik antara DPRD dan Pemerintah Kota Baubau maka hambatan yang mengganggu kinerja penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan dan pelayanan kemasyarakatan akan dapat teratasi secara baik,”ucap AS Tamrin.

Sidang Paripurna dipimpin ketua DPRD Baubau H.Kamil Adi Karim beserta anggota dan dihadiri instansi vertikal dan OPD sekota Baubau.

JSR

Terima kasih