TNI Investigasi Bentrok Warga di Buton

TNI Investigasi Bentrok Warga di Buton
Komandan Kodim, 1413/Buton Letkol inf Davy Darma Putra

Tentara Nasional Indonesia (TNI), menurunkan beberapa tim investigasi guna mengambil langkah-langkah meyakinkan masyarakat terkait dugaan keterlibatan oknum TNI dalam bentrokan warga antara Desa Sampobalo dan Gunung Jaya, Kecamatan Pasarwajo, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, beberapa waktu lalu.

Dandim 1413/Buton Letkol inf Davy Darma Putra mengatakan, saat ini pihaknya sudah bekerja. diharapkan masyarakat memaham, dimana TNI tidak tinggal diam, dengan adanya informasi dugaan keterlibatan oknum TNI tersebut.

“Untuk mendalami dugaan keterlibatan oknum TNI itu, kita dibantu tim dari Denpom, Mabes TNI, BAIS TNI, Tim Intel Korem dan Intel Kodim,”jelas Davy, kepada sejumlah awak media, Rabu (12/6/2019).

Kata dia, saat ini pihaknya masih dalam bekerja, sehingga belum berani mengambil kesimpulan.

Namun demikian, pihaknya mengungkapkan, 100 persen tidak benar adanya oknum TNI terlibat, sebab sesuai hasil kroscek di satuannya, dimana yang bersangkutan masih di Makassar.

“Sedangkan satu oknum yang saat kejadian berada di desa Sampobalo, ini yang sedang kita dalami,”ujarnya.

Adapun pemeriksaan tambah Davy, dua saksi sudah dimintai keterangan, jika benar adanya oknum ini terlibat, maka akan dihukum, sebab tidak ada orang yang kebal hukum kalau memang bersalah.

SUPARMAN

Komentar