Laga uji coba Timnas sepak takraw di Jepara cukup membawa kesan bagi masyarakat, khususnya Pengkab PSTI Jepara.
Laga yang digelar di Gedung Wanita Jepara pada Jumat (25/10/2019) ini dihadiri PLT Bupati Jepara H Dian Kristiandi, Ketua KONI Jepara Tedjo Sumartono. Dalam uji coba ini Timnas melawan tim PON Jawa Tengah dan Porprov Jepara.
Ada yang menarik dari uji coba ini yaitu penyelenggaraan di Tengah Kota Jepara, sehingga banyak yang menyaksikan. Padahal, biasanya setiap pertandingan dilaksanakan di GOR Sepak Takraw Welahan.
Hal inilah yang membuat Ketua Pengkab PSTI Jepara, Ary Bachtiar sangat terkesan. Pria yang baru beberapa bulan menjadi ketua ini mengaku puas baik dari penyelenggaraan maupun permain timnas, PON Jateng dan Porprov Jepara.
“Timnas, PON Jateng dan Porprov main bagus. Dari uji coba ini dijadikan wahana untuk mengukur kemampuan masing-masing tim. Pertandingan cukup sukses yang ditunjukkan dengan banyaknya penonton,” katanya.
Sementara itu Anis Hartanto, warga Bawu Bate merasa terhibur akan aksi pesepak takraw. Menurut dia, sepak takraw bisa dikembangkan lagi sampai ke sekolah-sekolah.
“Saya berharap, sepak takraw lebih dikenalkan ke sekolah-sekolah dan juga pertandingan jangan terpusat di Welahan saja. Sepak takraw kan andalan Jepara,” harapnya. (*)