SD Muhammadiyah Kriyan Jepara Raih Medali Emas Cabang Khat

SD Muhammadiyah Kriyan Jepara Raih Medali Emas Cabang Khat
M Aghni Shafa (kanan), murid SD Muhammadiyah Kriyan yang meraih juara di cabang khat.

SD Muhammadiyah Kriyan Jepara meraih medali emas pada cabang khot Mapsi Propinsi Jawa Tengah (Jateng), Jumat (15/11/2019).

Medali tersebut dipersembahkan Muhammad Aghni Shafa, murid yang duduk di bangku Kelas VI, menyisihkan perwakilan dari 34 kabupaten/kota di Jateng.

Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Kriyan Jepara, Muntiasih menjelaskan, cabang khat ini sangat membutuhkan ketelatenan dalam pendampingan dan pembimbingan. Pelatihan dilakukan selama kurang lebih setahun.

“Dari hasil ini, SD Muhammadiyah Kriyan semakin memperbanyak koleksi prestasi dari berbagai cabang lomba.  Semoga dengan prestasi yang diraih ini semakin meningkatkan eksistensi SD Muhammadiyah Kriyan di kancah propinsi maupun nasional,” tutupnya.