ACE and Informa Kendari Hadirkan Pilihan Furnitur Berkelas Asia dan Eropa

ACE and Informa Kendari Hadirkan Pilihan Furnitur Berkelas Asia dan Eropa
ACE and Informa hadir di Kta Kendari, menempati gedung eks Rabam.

Warga Sulawesi Tenggara (Sultra), khususnya Kota Kendari kini tak perlu bingung untuk mencari furnitur kebutuhan rumah yang berkualitas. Sebab, saat ini ACE dan Informa hadir sebagai penyedia furnitur berkelas Eropa dan Asia.

ACE dan Informa adalah bisnis unit dari Kawan Lama Group yang menaungi bisnis retail penyedia produk berkualitas untuk kebutuhan rumah, furnitur, dan gaya hidup.

General Manager Informa, Budi Seswanto mengatakan, Informa Kendari menghadirkan varian furnitur terlengkap dengan desain dan gaya dari berbagai negara di Eropa dan Asia.

Apalagi, disertai beragam aksesoris untuk hunian mulai dari ruang tamu, kamar tidur, dapur hingga kamar mandi maupun untuk bisnis dan komersial seperti perkantoran, hotel dan kas, hingga kafe dan restoran.

“Kami ada banyak jasa, seperti delivery, jasa untuk barang yang rusak di bongkar dan dipasang juga ada,” jelasnya saat launching dilakukan, Kamis (21/11/2019).

Sementara itu, Marketing Director Kawan Lama Group, Nana Puspa Dewi mengatakan, pembukaan toko baru di berbagai kota di Indonesia ini merupakan komitmen Kawan Lama Retail untuk hadir lebih dekat dan menjangkau lebih banyak pelanggan, salah satunya Kendari.

ACE and Informa Kendari Hadirkan Pilihan Furnitur Berkelas Asia dan Eropa

“Kami melihat potensi ekonomi dan bisnis yang cukup positif di kota ini yang ditandai dengan pesatnya pertumbuhan hunian dan perkembangan pariwisata,” kata Nana, Kamis 21 November 2019.

General Manager ACE Hardware Indonesia, Rino Mario mengatakan, ACE Kendari menawarkan ribuan jenis produk untuk kebutuhan rumah tangga dan gaya hidup seperti perkakas, hobi, travelling hingga otomotif. Kendari merupakan toko ke 190 yang tersebar di 44 kota di Indonesia.

“ACE menmiliki slogan the helpful place yang diwujudkan melalui layanan yang ramah dan sigap serta layanan purnajual seperti layanan antar produk, layanan instalasi, garansi dan service produk,” ungkapnya.

“Pelarggan dapat memanfaatkan ACE Assurance yang memberikan perlindungan menyeluruh terhadap kerusakan di luar kerusakan internal produk akibat terjatuh, terbentur, terlindas, terjatuh ke dalam air, kebakaran, ledakan, huru-hara, maupun bencana alam seperti petir, badai hingga tsunami dengan premi yang terjangkau,” beberya.

Bagi anda yang penasaran, segera ke Ace dan Informa yang berlokasi di Jalan Jendral Ahmad Yani Nomor 26, Kendari atau di Gedung Eks Rabam.

“Ada banyak diskon dan penawaran menarik super spesial dan Hot Deals pada 21-24 November 2019. Buruan!,” imbunya.