Example floating
Example floating
Berita UtamaDaerahKonawe Utara

Tim Penanganan Covid-19 Konut Gelar Simulasi Menghadapi PSBB

2014
×

Tim Penanganan Covid-19 Konut Gelar Simulasi Menghadapi PSBB

Sebarkan artikel ini
Bupati Konut H. Ruksamin bersama Kapolres dan sejumlah pejabat lainnya saat menggelar simulasi jika diberlakukan PSBB di Konut. (FOTO : AJHIS)

TEGAS. CO, KONUT – Tim Gugus Tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Konawe utara (Konut) Provinsi Sulawesi Tenggara terus melakukan pencegahan untuk memutus mata rantai penyebaran covid -19

Langkah yang dilakukan tim Gugus covid -19 Konut salah satunya menggelar simulasi untuk menghadapi Pembatasan Sosial Bersakala Besar (PSBB) di Aula Mapolres Konut, Selasa, (14/4/2020).

Kapolres Konut Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Achmad Fathul Ullum, S.IK mengatakan, dalam kegiatan simulasi ini yang digelar bertujuan untuk mengantisipasi kebijakan PSBB. jika ,nanti diterapkan di Kabupaten Konawe Utara dan simulasi ini merupakan bagian upaya pencegahan Covid-19.

“Simulasi ini adalah merupakan rangkaian tugas dari Gugus Covid-19 di Konawe Utara jika diberlakukan PSBB “ujarnya kepada sejumlah awak media.

Sementara itu Bupati Konawe Utara H Ruksamin menjelaskan, dengan keluarnya Peraturan Pemerintah Pusat Nomor 21 Tahun 2020 Tentang PSBB. maka Tim gugus Penanganan Pencegahan Covid-19 Konut langsung mempersiapkan langkah tersebut. Meski data Covid – 19 di konut sudah mengalami penurunan, pihaknya tetap melakukan langka antisipasi . jelasnya

“Data Covid-19 di Konut yang ada sudah menurun olehnya itu sedini mungkin kita persiapkan dalam langka pencegahan covid -19, karena ini adalah tanggung jawab tim gugus Konut,”ungkapnya.

Untuk diketahui dalam kegiatan simulasi tersebut dihadiri Bupati Konut Ruksamin, Kapolres Konut Achmad Fathul Ullum dan para kepala OPD lingkup Pemkab Konut, serta tim gugus penanganan Covid-19.

AJHIS

error: Jangan copy kerjamu bos