Perbasasi Sultra Siap Pertahakan Prestasi di PON Papua

Ketua Pengprov Perbasasi Sultra DR. Ir. H. Pahri Yamsul, MSi

TEGAS.CO,. SULTRA – Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Baseball dan Softball Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sulawesi Tenggara (Sultra) terus mempersiapkan diri jelang Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua pada bulan Oktober 2021 mendatang.

Salah satu cabang olahraga (Cabor) yang telah dipastikan berlaga di PON Papua yakni cabor Softball.

Iklan Pemkot Baubau

Seperti yang diketahui, tim Softball Sultra adalah tim yang berhasil meraih medali Emas di PON Jawa barat empat tahun lalu dan untuk saat ini merupakan tim terbaik se-Indonesia. Torehan prestasi yang diukir tentu karena adanya kekompakan dan tangan dingin seorang ketua sehingga menciptakan tim yang solid.

Ketua Pengprov Perbasasi Sultra DR. Ir. H. Pahri Yamsul, MSi saat di konfirmasi tentang kesiapan tim Shoftball Sultra mengatakan, bahwa jelang PON, pihaknya saat ini tengah melakukan banyak persiapan untuk mempertahankan torehan prestasi dan mencapai target maksimal pada PON Papua Oktober mendatang.

“Perbasasi saat ini tengah melakukan latihan-latihan intens untuk menghadapi PON di Papua, banyak hal yang harus disiapkan baik dari segi tekhnik, skill maupun mental atlet. Semoga tidak lama lagi sudah bisa melaksanakan TC kampus untuk mencapai target maksimal,” Jelas Fahri Yamsul pada tegas.co. Rabu, (21/01/2021).

Dikatakanya, untuk mempertahankan prestasi di PON Papua seperti yang diraih pada PON sebelumya, memang bukanlah hal yang mudah, tetapi tim Softball dibawah kepimpinannya akan berupaya semaksimal mungkin untuk merealisasikan target di PON yang ke-20 mendatang.

“Kita sudah kontrak pelatih asing asal Philippina hanya belum bisa ke Indonesia karena masih mewabahnya covid-19”, ujanya.

Lebih lanjut, Pahri Yamsul mengungkapkan bahwa dirinya sangat menyukai cabor Softball sehingga lebih memahami langka yang akan di lakukan untuk mempersembahkan prestasi untuk masyarakat Sultra.

“Jiwa saya di Softball, karena saya hobby dan faham tentang permainannya sehingga saya tau apa yang akan saya lakukan,” tukasnya.

Perbasasi Sultra berharap agar wabah covid-19 segera berlalu agar semua kembali beraktivitas seperti biasanya serta pelaksanaan PON dapat segera diselenggarakan.

“Kami semua berharap agar atlet yang akan berlaga di PON mampu memperlihatkan tekhnik dan skill yang terbaik agar mencapai hasil maksimal di PON Papua nantinya dan Perbasasi juga berharap agar pandemi ini segera berakhir agar pelaksaan PON tidak tertunda lagi,” tutupnya.

ARDI/YA

Komentar