MoU Telah Dilaksanakan, HRD: PT GMS Selalu Dicarikan Masalah

Human Resource Department (HRD) PT Gerbang Multi Sejahtera (GMS) Hikalton SH M.Hum

TEGAS.CO, KONAWE SELATAN – Human Resource Department (HRD) PT Gerbang Multi Sejahtera (GMS) Hikalton SH M.Hum mengatakan, bahwa hadirnya PT. GMS di wilayah Site Amesiu Kecamatan Laonti Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) sangat membantu pertumbuhan ekonomi masyarakat, dan membuka peluang kerja seperti yang tertuang dalam Memorandum of Understanding (MoU), Rabu (27/10/2021).

Hal itu, menanggapi pemberitaan dari salah satu media terkait perekrutan tenaga kerja yang berasal dari lingkar tambang. Khususnya yang berasal dari Desa Ulusawa Kecamatan Laonti yang hanya berjumlah 4 (empat) orang.

Iklan Pemkot Baubau

Kata Hikalton, perlu diketahui bahwa semua yang tertuang dalam MoU antara pihak perusahaan PT GMS manajemen baru dengan masyarakat lingkar tambang saat ini secara bertahap telah dilaksanakan atau direalisasikan.

“Kami sangat menyayangkan apa yang telah dikemukakan oleh Kepala Desa Ulusawa, saudara Amir. Artinya, bahwa dalam kapasitas sebagai  Kepala Desa hanya mengakui masyarakatnya yang berada di pinggiran rumahnya saja, dan telah membuat berita yang tidak masuk akal alias hoax,” katanya.

Sebab, sambung dia, saat ini sesuai data yang ada dan akurat jumlah karyawan atau tenaga kerja yang berasal dari Desa Ulusawa sebanyak 22 orang, bukan 4 (empat) orang,” terangnya.

“Jadi gerakan, apologi dan wejangan-wejangan para elite yang berkepentingan telah terukur, dimana PT GMS selalu dicarikan masalah yang hampir tidak ada habisnya,” tuturnya.

Jadi, tambah dia, pernyataan tersebut kami anggap melanggar ketentuan Undang-undang Nomor 19 Tahun 2016 Perubahan atas Undang-undang Nomor 11 tahun 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik dan KUHP Nomor 8 tahun 1981. Karena, sebagai pejabat publik mestinya memberikan informasi yang akurat bukan malah sebaliknya.

Laporan : DIN

Editor : YUSRIF

Komentar