Sekda Muna Imbau Kepala OPD Hentikan Polemik dan Kembali Pada Tupoksi

Sekda Muna, Eddy Uga, SH,. M.Si

TEGAS.CO,. MUNA – Pasca dilantik sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) definitif Kabupaten Muna Provinsi Sulawesi Tenggara (7/1/22), Eddy Uga berbenah dan lakukan sejumlah upaya bangun kekompakan ditubuh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Sebelum adanya Sekda definitif, kondisi OPD di Muna terkesan saling menunjukan ego dan kelebihan instansi masing-masing. Bupati Muna, LM Rusman Emba dalam beberapa kegiatan selalu mengingatkan para OPD untuk tidak membawa ego tapi mengedepankan kebersamaan dan persatuan.

“Sebagai Sekda yang juga merupakan kordinator OPD saya berharap dan mengimbau kepala-kepala OPD menghentikan polemik saling melaporkan satu sama lain. Mari kembali fokus pada tugas pokok dan fungsi masing-masing,” kata Sekda Eddy saat ditemui di ruangan kerjanya, Selasa (18/1/22).

Jenderal ASN di bumi Sowite ini juga menyebut apa yang terjadi sebelum-sebelumnya harus segera diperhatikan oleh Kepala-Kepala OPD dengan membangun kebersamaan dan menjalankan tugas sesuai kewenangannya masing-masing.

“Jangan jadi broker, mengeluh sedikit langsung lapor ke pimpinan (Bupati, red). Ada jenjang dan tahapan yang musti dilewati mulai dari tingkatan kebawah, dan sebelum ke pimpinan harus melewati asisten dulu. Kita ini bicara bukan satu orang tapi sistem, jadi harus sesuai aturan dan ketentuan juga,” ungkapnya.

Sekda Eddy juga menyampaikan, selain melakukan pembenahan administrasi juga telah melakukan komunikasi dengan para kepala OPD untuk fokus bekerja sesuai kewenangan masing-masing.

“Banyak pihak-pihak selama ini menyerang tapi saya memilih diam. Saya tak mau berkoar-koar mau menjatuhkan yang lain. Jika kita menyerang balik sama halnya menyerang diri sendiri. Intinya mari bangun kebersamaan, persatuan dan kesolidan sebagai satu kesatuan utuh guna menjawab tuntutan masyarakat,” ujarnya.

Lebih lanjut Sekda Eddy menambahkan, selain menjalankan tugas-tugas rutin sebagai perangkat daerah juga terus mendorong birokrasi yang sehat, disiplin dan berkinerja baik.

“Pelan-pelan kita benahi satu persatu. Segala persoalan akan kita bicarakan baik-baik dan tuntaskan,” pungkasnya.

Laporan: Faisal

Editor: Yusrif

Komentar