Strategi Jelang Akhir Masa Jabatan, Achmad Lamani Rotasi dan Lantik Sejumlah Pejabat Pemkab Mubar

Bupati Achmad Lamani saat melantik penjabat Pemkab Mubar

TEGAS.CO,. MUNA BARAT – Sebentar lagi masa jabatan Bupati Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara, Achmad Lamani akan segera berakhir. Menjelang itu, sejumlah kebijakan dikeluarkan guna mendukung strategi dalam mendukung pencapaian di penghujung masah jabatan.

Salah satunya dengan resmi melantik dan merotasi 169 pejabat tinggi Pratama, jabatan administrator, jabatan pengawas dan jabatan fungsional di Aula Kantor Bupati, Jumat (29/4/22).

Iklan Pemkot Baubau

Hal tersebut berdasarkan keputusan Bupati Mubar No.67 tahun 2022 tentang pemberhentian dan pengangkatan jabatan tinggi pratama, jabatan administrator, jabatan pengawas, dan jabatan fungsional lingkup Pemerintah Kabupaten Muna Barat.

“Mutasi atau rotasi adalah hal yang lumrah dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan dan penyelenggaraan pemerintahan,” ujar Achmad Lamani dalam sambutannya.

Menurut Achmad Lamani, mutasi sesuai dengan amanat Undang-undang yang sewaktu-waktu dapat dilaksanakan oleh pejabat yang berwenang. Ia berharap dengan adanya pengangkatan, pemberhentian dan pemindahan tersebut dapat membawa perubahan yang lebih baik dan memajukan kabupaten Mubar.

“Selamat bagi penjabat yang telah dilantik dan selamat bertugas,” ucapnya.

Terkait rotasi dan mutasi tersebut pada 10 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yakni Alimran Jabatan lama Kadis LH bergeser menjadi Kepala Badan Keuangan, Aset dan Pendapatan Daerah; La Ode Sagala dari Kasat Pol PP menjadi Kadis Perhubungan; Ibrahim Rasimu jabatan lama Kepala BPBD menjadi Kadis PMD; Liber Jabatan Lama Kadis PM-PTSP menjadi Kasat Pol PP; Muh Naazirun jabatan lama Kadis Kominfo menjadi Kadis PM- PTSP; Ali Abdin Jabatan Lama Kabag Humas dan Protokoler menjadi Plt Kadis Kominfo; LM Amrin jabatan lama Sekdis PUPR menjadi Plt Kadis Perumahan, kawasan pemukiman dan pertanahan; La Kiro Jabatan Lama Plt Kadis Kesbangpol menjadi Plt Kadis Lingkungan Hidup; Laode Buke jabatan lama Sekretariat BKPP menjadi Plt Kepala BKPP; Takari Abdullah jabatan lama Kadis Koperasi dan UKM menjadi Kepala BPBD; Hamse Jabatan Lama Camat Barangka menjadi Plt Kepala Badan Kesbangpol.

4 OPD baru yakni, Suprihatin jabatan lama Sekretarias DPPKBA menjadi Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak; La Gandi jabatan Lama Kabag Hukum Sekretariat Daerah menjadi Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan; Karimin jabatan lama Kadis perumahan menjadi Kadis Ketahanan Pangan; Bakhrun L. Siharis jabatan lama Sekdis PMD menjadi Sekretaris Badan Pendapatan Daerah.

Selai itu, ada juga level Kepala Bagian, Kepala Sub, seksi, Camat dan lurah.

Laporan: FAISAL

Editor: YUSRIF

Komentar