Balihonya Dirusak di Dua Tempat, Dedi Bakal Lapor ke Bawaslu dan Kepolisian

Bacaleg Partai Gerindra Konawe, Dedi menunjukkan balihonya yang dirusak oleh OTK, Sabtu (20/5)

TEGAS.CO,. KONAWE – Baliho milik bakal calon legislatif (Bacaleg) dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) dirusak oleh Orang Tak Dikenal (OTK).

Baliho milik Dedi bacaleg Partai Gerindra daerah pemilihan (dapil) III Konawe itu dirusak OTK di dua tempat berbeda.

Iklan Pemkot Baubau

“Baliho yang dirusak itu di dua desa, Desa Besu dan Morosi,” kata Dedi, Sabtu (20/5/2023).

Atas tindakan tersebut, Dedi menegaskan bakal melaporkan ke Bawaslu dan pihak kepolisian. Dirinya sangat menyesalkan adanya pengrusakan baliho.

“Harapan kita agar kejadian seperti ini jangan terulang. Tidak ada salahnya orang pasang baliho selama tidak mengganggu ketertiban umum. Inikan momen pesta demokrasi lima tahunan, semua punya hak yang sama untuk mencalonkan dan dicalonkan,” ujar Dedi.

Dedi juga bilang, momen pesta demokrasi seperti saat ini seharusnya disambut dengan suka cita dan penuh kegembiraan.

“Biarkan masyarakat yang menentukan pilihannya,” ucapnya

Komentar