Example floating
Example floating
Berita UtamaSultra

Dishub Sultra Komitmen Majukan Pelabuhan Singgah Tol Laut

242
×

Dishub Sultra Komitmen Majukan Pelabuhan Singgah Tol Laut

Sebarkan artikel ini
Dishub Sultra Komitmen Majukan Pelabuhan Singgah Tol Laut

TEGAS.CO,. SULAWESI TENGGARA – Dinas Perhubungan (Dishub) Sulawesi Tenggara (Sultra) terus berkomitmen memajukan sektor transportasi, khususnya jalur laut.

Belum lama ini Dishub Sultra bersama para stakeholder perhubungan menggelar rapat teknis terkait pelabuhan singgah tol laut.

Di pertemuan itu, Kepala Dinas (Kadis) Perhubungan Sultra, Muhamad Rajulan mengtakan hal tersebut sangat penting dalam rangka menunjang pendistribusian barang dan pengembangan ekonomi.

Hal itu juga untuk menurunkan disparitas harga antara wilayah Indonesia bagian barat, tengah dan timur.

“Untuk menunjang hal itu diperlukan pelayanan yang berkesinambungan tetap dan teratur melalui penyelenggaraan angkutan barang,” kata Rajulan beberapa waktu lalu.

Dirinya berharap dengan perubahan jalur ini, dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat, baik umum maupun yang bergerak di bidang usaha perikanan.

“Sehingga pergerakan arus barang lebih lancar,” ujarnya.

Rajulan bilang, untuk di 2023, pihaknya telah menjalankan programnya, kemudian kontrak MoU dengan pusat. Jadi tinggal dilakukan evaluasi untuk perbaikan-perbaikan di 2024.

Dengan rapat teknis beberapa waktu lalu, diharapkan dukungan dari kabupaten/kota terkait data-data potensi ekonomi di setiap pelabuhan singgah.

“Apalagi saat ini ada aturan baru terkait kesesuaian RTRW kabupaten/kota maupun provinsi,” katanya.

Publisher: Redaksi

Terima kasih

error: Jangan copy kerjamu bos