Example floating
Example floating
Berita Utama

Antisipasi Kepadatan Arus Mudik, PT Pelayaran Dharma Indah Siagakan 4 Armada Kapal

151
×

Antisipasi Kepadatan Arus Mudik, PT Pelayaran Dharma Indah Siagakan 4 Armada Kapal

Sebarkan artikel ini
PT Pelayaran Dharma Indah siapkan 4 armada kapal bagi calon penumpang yang akan mudik lebaran 2024. dok: istimewa

TEGAS.CO,. KENDARI – Kementerian Perhubungan yang bekerjasama dengan perusahaan kapal angkutan laut memfasilitasi calon penumpang yang akan melaksanakan mudik, khususnya di Sulawesi Tenggara (Sultra), melalui tiket gratis.

Manager Operasional PT Pelayaran Dharma Indah, Sardif Sarantan menyampaikan bahwa pihaknya menyiapkan kuota ribuan tiket gratis.

Untuk jadwal keberangkatan, sebut Sardif akan dilaksanakan mulai 5, 7, 8, dan 14 April 2024.

“Jadi tanggal 5 itu jadwalnya pagi 270 dan siang 500 untuk tiket gratis,” kata Sardif yang ditemui di Pelabuhan Kendari, Kamis (4/3)

Tampak calon penumpang memadati loket guna mendapatkan tiket gratis mudik Lebaran 2024

Dikatakannya bahwa saat ini kuota tiket gratis yang disiapkan telah habis, sejak beberapa hari lalu.

Adapun persyaratan yang harus disiapkan oleh calon penumpang adalah KTP asli beserta foto copynya yang berwana, sebab nantinya akan dilampirkan di tiketnya masing-masing.

Pihaknya juga telah menyiapkan 4 (empat) armada kapal untuk arus mudik lebaran 2024.

“In Shaa Allah akan tercover semuanya,” ujarnya.

Penulis: Yusrif

Terima kasih