TEGAS.CO.,KOLAKA – Dinas Kesehatan Kabupaten Kolaka menggelar vaksinasi dosis ketiga bagi tenaga kesehatan (Nakes) di Puskesmas dan di Rumah Sakit SMS Berjaya Kolaka pada hari sabtu (14/08/2021). Program vaksinasi ketiga ini menggunakan vaksin moderna buatan Amerika Serikat.
Vaksinasi dosis ketiga diawali oleh Kepala Dinas Kesehatan Kolaka Harun Masirri, kemudian juru bicara gugus tugas percepatan penanganan covid-19 Kabupaten Kolaka dr. Muhammad Aris, serta tenaga kesehatan yang lainnya. Sejauh ini Dinas Kesehatan Kabupaten Kolaka, telah melakukan vaksinasi dosis tiga terhadap 119 tenaga kesehatan yang ada di Kabupaten Kolaka.
Menurut salah seorang Pegawai Dinas Kesehatan Kolaka Nasruddin, mengatakan vaksin dosis ketiga tersebut memang berbeda dengan dosis satu dan dua, meski demikian vaksin moderna tersebut aman digunakan sehingga dirinya tak merasakan kelainan usai disuntik.
“Saya kira vaksin dosis ketiga aman kita gunakan, sebab, tiga puluh menit setelah disuntik vaksin, saya tidak merasakan adanya kelainan” ungkap Nasruddin.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kolaka Harun Masirri, mengatakan tujuan dari vaksin ketiga ini guna memberikan kekebalan yang lebih tinggi kepada tenaga kesehatan, sehingga dapat memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal bagi masyarakat.
“Ini kita harapkan dengan vaksin dosis ketiga dapat memberikan kekebalan lebih tinggi terhadap tenaga kesehatan kita dari covid-19, agar dapat memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal bagi masyarakat,” terang Kadis Kesehatan Kolaka.
Syarat penyuntikan vaksin ketiga moderna ini, diutamakan yang layak sesuai hasil skrining dan tenaga kesehatan yang telah tiga bulan melakukan vaksin dosis kedua.
“Vaksin ketiga ini memang berbeda dengan dosis pertama dan kedua, karena dosis ketiga kita menggunakan vaksin moderna, begitupula perlakuannya sangat berbeda, sehingga nakes yang diutamakan tentunya yang layak sesuai hasil skrining dan telah melakukan vaksin kedua sejak tiga bulan yang lalu,” tutupnya.
Vaksinasi ketiga ini tetap memperhatikan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan serta mencuci tangan. Meski telah melakukan vaksinasi, warga tetap dihimbau mematuhi protokol kesehatan guna memutus peenyebaran covid-19 di Kabupaten Kolaka.
Reporter: Asdar Lantoro Kolaka
Editor: H5P
Komentar