tegas.co, ACEH LANGSA – Mantan juru bicara (Jubir) Gerakan Aceh Merdeka – Acehnese Australia Associati ( GAM – AAA) Tengku Syekhy mengajak, seluruh masyarakat Aceh untuk mendukung Gubernur dan wakil Gubernur Aceh terpilih Irwandi –Nova. Hal itu didasari atas legitimasi mayarakat Aceh yang telah memilihnya di Pilgub tanggal 15 februari lalu.
Menurutnya, masyarakat Aceh semua wajib memberikan apresiasi kepada Irwandi /Nova dan mendukung menjalankan roda pemerintahan berdasarkan UUP dan berdasarkan amanah perdamaian Helsinky sebagai acuan dasar untuk membawa Aceh yang merdeka ,mahmur berkeadilan dan bermartabat.
“begitu juga semua elemen masyarakat Aceh tampa tetkecuali ulama, tokoh masyarakat, mahasiwa, eks GAM untuk bersatu padu untuk mengawal Gubernur pilihan rakyat di bawah kepemimpinan Irwandi – Nova,”Ujarnya kepada awak media ini, Selasa (2/5).
Dikatakan, dukungan penuh kepada gubernur terpilihitu dimaksudkan agar kepemimpinannya untuk terus dikawal dalam rangka memberikan kesejahteraan masyarakat Acehg serta dapat mengembalikan Marwah perjuangan GAM yang asli.
“GAM yang sebenarnya itu berjuang untuk, Perjuangan GAM untuk kepentingan rakyat Aceh, bukan kepentingan partai politik dan pemerintah pusat, Perjuangan GAM untuk mengembalikan Marwah Aceh seperti jamab Sultan Iskandar Muda, Perjuangan GAM untuk memerdekakan Aceh dari kemiskinan,dari kebodohan,dari intervensi partai politik dan dari sentralistik hukum Indonesia serta Perjuangan GAM,untuk memperjelaskan kedudukan pemerintah Aceh di antara pemerintah Indonesia, “ Terangnya.
Diharapkan, semua masyarakat Aceh menyatakan sikap, dan berkewajiban mendorong pemerintahan Irwandi – Nova, untuk tetap komitmen melanjutkan perjuangan GAM, semua wajib memberi dukungan penuh kepada Irwandi – Nova untuk menjalankan pemerintahan Aceh untuk kepentingan rakyat, bukan untuk kepentingan partai Nasional ,dan kepentingan sentralistik Jakarta, mendorong Irwandi – Nova untuk mempersatukan semua rakyat Aceh untuk membangun Aceh bersama sama tampa membeda bedakan satu sama lain,degan cara Irwandi – Nova, segera melakukan Musyawarah besar dengan Masyarakat Aceh yang ada di dalam atau di luar Aceh .Baik yang sudah di dalam Pemerintahan maupun yang masi garis awal.
ROBY SINAGA / HERMAN
Komentar