Kena Roda Gila Mesin, Tim SAR Berhasil Evakuasi Korban di Perairan Kaledupa

 

Kena Roda Gila Mesin, Tim SAR Berhasil Evakuasi Korban di Perairan Kaledupa
Tim Rescue POS SAR Wakatobi saat mengevakuasi seorang ABK yang terkena roda gila mesin TS Kapal disekitar perairan Pulau Kaledupa Kabupaten Wakatobi. Senin (17/10/2022)

TEGAS.CO, KENDARI – Tim Rescue POS SAR Wakatobi Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), berhasil mengevakuasi seorang Anak Buah Kapal (ABK) Longboat yang terkena roda gila mesin Truck Sedang (TS) Kapal disekitar perairan Pulau Kaledupa Kabupaten Wakatobi. Senin (17/10/2022)

Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) BASARNAS Kendari Wahyudi menjelaskan, korban yang terkena roda gila tersebut bernama, Oba (50) seorang lelaki warga Desa Waha Kecamatan Wangi-wangi Utara Kabupaten Wakatobi.

Pemberian pertolongan terhadap korban, kata Yudi, berawal pada Selasa 17/10/2022 pukul 15.00 Wita Comm Centre Basarnas Kendari menerima informasi dari Ibu Eci (Istri Nakhoda), yang melaporkan bahwa 1 Orang ABK Longboat terkena roda gila mesin TS Kapal disekitar Perairan Pulau Kaledupa.

Berdasarkan laporan tersebut, lanjut dia, pada pukul 15.10 Wita Tim Rescue POS SAR Wakatobi diberangkatkan menuju Lokasi Kejadian Kecelakaan (LKK) dengan menggunakan Rigid Inflatable Boat (RIB) untuk memberikan bantuan Medivac (Emergency Medical), dengan jarak tempuh LKK dengan tempat sandar RIB sekitar 9 Nautical Mile/Mil Laut (NM).

Selanjutnya, pada pukul 15.35 Wita Tim Rescue POS SAR Wakatobi tiba di LKK dan langsung mengevakuasi korban menuju fasilitas kesehatan terdekat.

“Pada pukul 15.55 Wita RIB tiba didermaga. Selanjutnya membawa korban menuju RSUD Wakatobi untuk mendapatkan penanganan medis lanjutan. Pada pukul 16.05 Wita korban tiba di RSUD Wakatobi,” jelas Wahyudi.

Dengan tibanya korban tersebut di RSUD Wakatobi, tambah dia, Operasi SAR terhadap 1 Orang ABK Longboat yang terkena roda gila mesin TS Kapal disekitar Perairan Pulau Kaledupa Kabupaten Wakatobi dinyatakan selesai dan ditutup.

Penulis/Publisher : MAHIDIN

Komentar