tegas.co., MUNA, SULTRA – Alumni SMAN Satu Raha (SMANSARA), Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) 2018 ini kembali melaksanakan acara tahunannya, yakni reuni akbar dengan menyuguhkan atau mempersembahkan beberapa rangkaian kegiatan di dalamnya.
Ketua Alumni CROWN, Amirun Bonti Saifu mengatakan, Sabtu, (10/6/2018) ajang ini merupakan ajang tahunan untuk kembali merajut silaturahim sesama alumni SMANSARA.
Salah satu rangkaian kegiatan yang paling ditunggu oleh para alumni adalah turnamen futsal. “Turnamen ini paling ditunggu karena syarat akan rivalitas dan gengsi pertandingan futsal antar alumni Sman 1 Raha (SMANSARA) sebagai ajang silaturahmi akan digelar di Sor Laode Pandu Raha,”katanya.
Ia juga menuturkan, alumni Smansara tahun 2011 (CROWN) siap mengikuti pertandingan tersebut dengan target meraih juara satu.
“Saya sangat mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan tahunan ini, dimana tahun ini dimotori atau dipanitiai oleh alumni 2015. Tentunya butuh kerja keras dan perjuangan yang panjang bagi panitia dalam menjalankan atau melaksanakan kegiatan ini. Semoga kegiatan ini terus berlanjut di tahun berikutnya dan tetap menginspirasi adik-adik kedepannya,”ungkapnya.
Pria yang akrab di sapa Way ini menjelaskan, jika angkatan 2011 akan bertanding dengan angkatan lain yang memiliki pemain dan permainan yang hebat, sehingga permainan dan keseriusan dalam bertanding akan lebih ditingkatkan.
“Saya sadar akan rivalitas dan gengsi antar angkatan yang akan berlaga di kompetisi ini, juga saya sadar bahwa itu hanya terjadi diatas lapangan. Saya juga tahu kemampuan dan kualitas berbagai angkatan yang akan berlaga di turnamen ini, namun saya dan teman-teman CROWN yang dipimpin Dimas Dilan cs sudah siap menghadapi itu, dan kami siap untuk memenangkan kompetisi ini,”jelasnya.
Pria yang saat ini bekerja di PT Indomarco Prismatama Cabang Kendari menambahkan, Jauh sebelum turnamen ini akan diadakan, berbagai angkatan sudah mempersiapkan berbagai hal, baik itu kostum, pemain, latihan dan lain-lain.
“Kami pun telah siap akan hal itu dan siap berlaga untuk menjadi juara. Saya percaya Dimas Dilan cs mampu membawa CROWN menjuarai piala bergilir di tahun ini dengan perisiapan yang telah dilakukan. Saya juga mengajak para Kalambe CROWN untuk terus menonton dan mendukung saat tim kami bemain, Akhir dari saya, mari alumni smansara tetap menjunjung sportifitas untuk kesuksesan kegiatan ini, selamat bertanding salam inspirasi,”Pungkasnya.
REPORTER: LA ODE AWALLUDIN
PUBLISHER: MAS’UD
Komentar