Berdasarkan rapat Pengprov PSTI Jawa Tengah (Jateng) pada Rabu 16 Oktober 2019, Jepara mendapatkan kepercayaan dari PB PSTI untuk menjadi tempat uji coba pelatnas sepaktakraw Sea Games 2019 Filipina. Rencana uji coba akan dimulai pada Jumat (25/10/2019).
Uji coba Timnas ini digelar di Gedung Wanita Jepara Jalan HOS Cokroaminoto Jepara. Ada empat pemain Timnas Sea Games dari Jepara yaitu Mandeg Suharno, Viktoria Eka Prasetyo, Evans Rahmawati dan Dini Mitasari.
Dalam uji coba nanti timnas sepak takraw Sea Games akan bertanding melawan tim Sepak takraw Jateng.
Ketua Pengkab PSTI Jepara, Ary Bachtiarmengaku, senang atas penunjukan ini karena sebagai ajang promosi sepak takraw.
“Kami ingin uji coba dilakukan di tengah Kota Jepara, dengan maksud agar olah raga atraktif sepak takraw bisa ditonton dan lebih dikenal luas khalayak Jepara, yang selama ini belum pernah melihat pertandingan takraw secara langsung. Makanya digelar di gedung wanita,” katanya.
Menurut Ary, uji coba ini untuk mengukur kemampuan atlet maupun calon atlet sepak takraw Jepara dalam mengadapi pelatnas.
“Dari kedatangan timnas ini juga sebagai sarana saling bertukar informasi, pengalaman dan kepelatihan; baik antar atlit pelatih maupun ofisial dalam rangka pembinaan atlet sepak takraw Jepara ke depan,” tuntasnya. (*)