Ketua TP PKK Koltim Hadiri Pembukaan HKG PKK Tingkat Provinsi

Foto bersama ketua dan pengurus TP PKK kabupaten/kota se Sultra

TEGAS.CO,. KOLAKA TIMUR – Ketua Tim Penggerak PKK Kolaka Timur (Koltim) Hj.Diana Samsul Bahri SP, menghadiri pembukaan sejumlah kegiatan dalam rangka Hari Ulang Tahun Hari (HUT) Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-49 tingkat Provinsi Sultra, di salah hotel di Kendari. Rabu (17/3/2021).

Acara yang dihadiri oleh seluruh Ketua TP PKK dan pengurus Kabupaten/Kota Se-Sultra teesebut dibuka langsung oleh Ketua TP PKK Sultra Agista Ariani Bombay, SE.

Iklan Pemkot Baubau

Agista Aryani dalam sambutannya menekankan bahwa dalam setiap ulang tahun bukan hanya dirayakan secara seremonial, namun lebih dari itu, kegiatan dan maknanya dapat lebih memotivasi dan meningkatkan kegiatan PKK di seluruh pelosok sebagai salah satu roda penggerak ekonomi dan kehidupan lainnya di masyarakat.

“Ibu-ibu PKK harus mampu menampilkan diri dan menjawab tantangan yang semakin kompleks. Yang masih kurang, kita perbaiki, yang sudah baik, kita tingkatkan,” pintanya.

Dalam rangka HUT HKG PKK ini, sejumlah kegiatan sedang dan bakal dilaksanakan PKK Sultra yakni seminar diversifikasi pangan lokal dalam rangka memenuhi kebutuhan gizi keluarga dimasa pandemi covid-19. Lalu, workshop pendidikan karakter dilingkungan keluarga dimasa pandemi, pameran produk UP2K-PKK Kabupaten/Kota se-Sultra.

“Dan besok tanggal 18, semua ketua Tim Penggerak PKK kabupaten dan kota, akan melaksanakan lomba fashion show dengan memakai pakain adat atau tenun masing-masing daerah. Selain menampilkan ciri khas, ini juga sebagai ajang promosi dari masing-masing daerah,” ucapnya.

Acara ini, juga tetap menggunakan protokol kesehatan yang sangat ketat, yakni mencuci tangan sebelum masuk, menjaga jarak dan memakai masker. Bahkan semua tamu undangan dan peserta harus melalui pemeriksaan rapid tes sebelum masuk.

ARS/YA

Komentar