Akibat Korsleting Listrik, Posko PA Nyaris Ludes di Lalap Api

tegas.co.ACEH TIMUR – Posko Partai Aceh (PA) di Desa Arul Pinang Kecamatan Peunaron Kabupaten Aceh Timur nyaris di lalap sijago merah, pada hari Sabtu (18/2) dini hari atau sekitar pukul 4.30 WIB.

Posko Partai Aceh nyaris ludes dilalap si jago merah akibat korsleting listrik.  FOTO : ROBY SINAGA

Nyaris terbakarnya Posko Partai Aceh tersebut seperti yang disampaikan Dakon (60) yang juga warga setempat mengaku melihat ada kobaran api di Posko dan selanjutnya membangunkan sejumlah warga uyntuk melakukan pemadaman api yang sudah mulai membesar.

“Setelah warga berdatangan dan memadamkan api saya bergegas melaporkan peristiwa tersebut ke Polsek Pinaron. Dalam waktu singkat aparat Polsek Pinaron dan personil Koramil membantu warga memadamkan api yang tengah melalap pos PA tersebut. Dalam waktu singkat api dapat dipadamkan,”Ujarnya kepada awak media ini Sabtu (18/2).

Kapolsek Pinaran AKP Sinaga mengatakan, penyebab kebakaran di duga akibat korsleting listrik di Posko Partai Aceh tersebut. Hal itu disimpulkan setelah petugas PLN Kecamatan Peunaron datang ke TKP sekitar pukul 60.30. WIB pagi tadi untuk memastikan penyebab kebakaran. “Dari hasil pemeriksaan petugas PLN diketahui bahwa kebakaran tersebut terjadi di sebabkan korsleting Arus Listrik (arus pendek),Ujarnya.

Selanjutnya hasil dari olah TKP anggota Polsek Peunaron disekitar lokasi posko PA yang terbakar tidak ditemukan adanya tanda tanda bahwa dibakar sebagai bentuk teror politik, apalagi pesta demokrasi baru saja dilaksanakan.

Begitu juga yang dismapikan Danramil Peunaron Kapten Inf Ridwan Sulaiman bahwa kebakaran di posko Partai Aech tersebut disebabkan oleh adanya arus pendek listrik atu korsleting. “Kebarakan ini ada upaya dari pihak manapun untuk menyebarkan isu isu yang dapat memanaskan situasi politik diwilayah Kabupaten Aceh Timur yang baru saja menggelar pemungutan suara Pemilihan Bupati dan wakil Bupati Aceh Timur,”Katanya singkat.

ROBY SINAGA / HERMAN