tegas.co, JEPARA, JATENG – Pembukaan cabang baru BJ Pizza Kecamatan Mlonggo digelar meriah kemarin. Ratusan masyarakat Jepara yang hadir dihibur Marching Band. Selain itu, mereka diberi Pizza secara gratis. Sebanyak seribu porsi Pizza dibagikan secara cuma-cuma.
Sebelum diberi Pizza, masyarakat diajak mengikuti pawai di sepanjang jalan. Owner BJ Pizza Hendro Prasetyo menaiki kuda diiringi hiburan Marching Band. Pawai dimulai dari kawasan Traffic Light pertigaan Mlonggo menuju pasar Mlonggo. Kemudian bertolak ke oulet yang berlokasi di Jalan Jepara-Bangsri KM 10 Desa Kecamatan Mlonggo.
Di sana, masyarakat yang hadir diberi kupon dan ditukar dengan Pizza. Ratusan warga tampak antusias menyaksikan hiburan Marching Band. Di depan oulite mereka berebut Pizza gratis yang dibagikan beberapa petugas berseragam BJ Pizza. Acara peresmian cabang baru BJ Pizza berlangsung mulai sekitar pukul 15.00 hingga pukul 17.00, Minggu (5/3).
Owner BJ Pizza Hendro Prasetyo mengucapkan, terima kasih kepada masyarakat yang hadir. Pihaknya juga bersukur selama dua tahun ini sudah berhasil membuka lima cabang yang tersebar lima tempat. Yaitu di depan Indomaret Ngabul, depan Indomaret Kelurahan Pengkol, Kota, di depan Indomaret Kecung Cino, dan di depan Indomaret Mlonggo. Kemudian cabang kelima di Mlonggo.
”Kalau empat cabang yang lain kami buka oulet di depan-depan Indomaret, cabang ke lima ini kami buka tempat sendiri dalam bentuk kafe. Harapan kami ke depan bisa dibuka cabang-bang baru untuk melayani kebutuhan masyarakat,” Ujar Hendro.
Hendro juga berharap, ke depan, bisa semakin meningkatkan kualitas dan bisa menyajika berbagai macam rasa. Pizza yang dijual BJ Pizza mematok harga paling murah Rp 5.000 per porsi.
Rara warga yang turut partisipasi acara tersebut mengatakan pizza rasanya asin-manis campur pedas, pokoknya enak dan dijamin ketagihan dengan rasa yang nyooss dan mantab ini.
”Ke depan kami akan coba tingkatkan kualitasnya. Semoga kami bisa buka cabang lagi agar masyarakat yang suka Pizza bisa terlayani dengan mudah,” Ujarnya.
DEDY SETYAWAN / HERMAN
Komentar