Example floating
Example floating
Kolaka

Kepala BNNP Sultra Kunker ke BNNK Kolaka

745
×

Kepala BNNP Sultra Kunker ke BNNK Kolaka

Sebarkan artikel ini
Kelapa Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Tenggara Brigjen Pol. Sabaruddin Ginting, S.I.K melakukan kunjungan kerja di BNNK Kolaka
Kelapa Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Tenggara Brigjen Pol. Sabaruddin Ginting, S.I.K melakukan kunjungan kerja di BNNK Kolaka yang disambut dengan tarian adat 

TEGAS.CO., KOLAKA – Kelapa Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Tenggara Brigjen Pol. Sabaruddin Ginting, S.I.K melakukan kunjungan kerja di BNNK Kolaka pada Rabu (20/01/2021). Kunjungan kerja ini dihadiri oleh Kepala BNNK Kolaka Bentonius Silitonga, SE bersama seluruh staf BNNK Kolaka.

Kepala BNNP Sultra Brigjenpol. Sabaruddin Ginting mengatakan, BNNK Kolaka harus mengoptimalisasikan War On Drugs (memerangi narkotika) melalui seksi pemberantasan, bidang rehabilitasi melalui klinik pratama serta Optimalisasi dalam bidang pencegahan dengan cara mengenali kondisi sekitar serta menggandeng seluruh instansi terkait, toko masyarakat.

“Pada prinsipnya kita melaksanakan beberapa kegiatan antara lain kita melaksanakan bidang Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M), disamping itu juga kita melaksanakan kegiatan untuk meningkatkan kemampuan petugas-petugas rehabilitasi BNN Kolaka,” ungkap. Sabaruddin.

Sabaruddin juga mengungkapkan dalam kunjungannya ini, untuk pemetaan daerah yang rawan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika, guna melakukan advokasi terhadap pelaksanaan kegiatan P2M di BNN Kolaka. Sehingga pihaknya akan membantu menyinergikan antara BNNK Kolaka bersama jajaran dengan Pemerintah Daerah Kolaka.

“Kita akan melakukan pemetaan rawan narkoba dan melakukan advokasi terhadap pelaksanaan P2M di BNNK Kolaka,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala BNNK Kolaka Bentonius Silitonga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kunjungan BNNP Sultra, yang telah memberikan motivasi seluruh jajaran BNNK Kolaka agar dapat meningkatkan kinerja, sehingga dapat mengoptimalkan semua bidang, baik pemberantasan, pencegahan dan rehabilitasi di BNNK Kolaka.

“Suatu kehormatan buat kami dapat kunjungan dari Kepala BNN Provinsi, kami menyambut dengan sangat baik dengan harapan dapat bersinergi untuk meningkatkan kinerja seluruh pegawai BNN Kolaka,” ungkapnya.

Sabaruddin berharap agar seluruh lapisan masyarakat dapat bersama – sama atau bersinergi dengan BNNK Kolaka selaku koordinator, sehingga kegiatan P2M dapat berjalan dengan baik dan optimal.

Reporter: Aslan
Editor: H5P

Terima kasih

error: Jangan copy kerjamu bos