tegas.co., KENDARI – Pemerintah Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, berkomitmen akan semakin meningkatkan kompetensi mengajar para Guru. Dengan begitu diharapkan anak-anak di kota Kendari semakin berprestasi dan membawa nama baik kotanya.
Ir. Asrun Wali Kota Kendar, usai peringatan hari Guru, Jumat (25/11/16), juga berharap Guru-guru semakin solid dan semakin termotivasi untuk senantiasa meningkatkan kompetensi mereka dengan belajar sendiri.
“Kompetensi yang mereka miliki sekarang harus selalu ditingkatkan terus agar Kota Kendari semakin cerdas,” harap Asrun.
Ditambahkan olehnya, walaupun jumlah tenaga pendidik di Kota Kendari masih kurang tetapi secara global tidak kesulitan masalah tenaga pendidik. Seperti kurangnya tenaga pendidik di beberapa jurusan di sekolah kejuruan. Ini disebabkan perguruan tinggi di Sultra tak mengelola jurusan dimaksud sehingga langka.
Sementara itu, Makmur, Kadis Dikbud Kota Kendari, mengatakan, pemerintah pusat maupun pemerintah daerah selalu memperhatikan peningkatan kesejahteraan guru.
“Harapan kami saranaa dan prasarana pendidikan di Kota Kendari lebih ditingkatkan agar hasil dari lulusan-lulusan di Kota Kendari dapat berkiprah di kanca nasional maupun internasional,”katanya.
Menurutnya, guru tidak hanya punya kemampuan untuk mendidik tetapi juga punya rasa empati, rasa persaudaraan dan kebersamaan antar sesama guru. Hal ini diwujudkan dengan mengadakan beberapa kegiatan sosial seperti bakti sosial, donor darah, mengumpulkan koin peduli, ziarah ke makam pahlawan maupun beberapa kegiatan seni dan olahraga lainnya.
“Koin peduli yang sudah berhasil dikumpulkan akan dialokasikan kepada pembedahan rumah guru maupun keluarganya agar kesejahteraan kepada guru dapat tercapai, “tutup Makmur.
Sebagaimana diketahui, peringatan hari guru dan PGRI berlangsung di halaman upacara gedung Walikota Kendari dipimpin langsung oleh Ir Asrun yang dihadiri oleh seluruh Kepala Sekolah dan guru yang ada di kota Kendari.
Pasca peringatan hari guru dan PGRI tersebut berlangsung juga pemotongan nasi tumpeng oleh Walikota diberikannya kepada Ketua PGRI Kota Kendari sekaligus sebagai Kadis Pendidikan dan Kebudyaan Kota Kendari Makmur, M. Pd.
LA NIATI/NAYEF