TEGAS.CO.,JEPARA- Dunia kedokteran Jepara khususnya dokter spesialis anak berduka, salah satu dokter senior telah tutup usia. Dialah dokter Gunardi Handoyoraharjo, Sp.A. Bisa dibilang dokter Gunardi adalah dokter spesialis anak legendaris.
Dokter kelahiran Klaten 4 Pebruari 1946 ini tutup usia di Jepara 3 Januari 2022 karena sakit. Kabar duka ini disampaikan oleh anak tertua dokter Gunardi , Gardana Puja Kesuma.
” Papa kami tercinta telah dipanggil yang Maha kuasa , beliau menjadi dokter spesialis anak sejak tahun 1985. Sebagai anak tertua memohonkan maaf ayah saya apabila selama hidup ayah saya ada kesalahan dan kekhilafan baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja kepada semua handai-taulan yang berhubungan dengan ayah saya”, ujar Gardana.
Bagi Gardana sosok almarhum dr. Gunardi, Sp.A adalah orang sabar dan penyayang dalam keluarganya, berkomitment dan jujur dalam menjalankan profesinya, dermawan terhadap keluarga , sosial kemasyarakatan, serta relijius sekaligus sederhana dalam pemahaman dan pelaksanaan kehidupan beragamanya.
” Saya sangat terinpirasi dan termotivasi dengan prinsip dan kiprah beliau untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari” , pungkas Gardana.
Kesan baik dari mantan ketua komite medik RSU RA Kartini, Dirut RSI Jepara dan Dirut RB Khadijah, RS PKU Aisyiyah ini juga diungkapkan oleh rekan sejawatnya yaitu dr. Syarif Maulana.
” Di mata saya beliau tegas dan disiplin , beliau orangnya baik sebagai dokter senior. Saya kenal beliau karena beliau kerja di RS PKU Aisyiyah tempat saya praktik”, ungkap dokter Lana Panggilan akrab dr. Syarif Maulana.
Banyak Masyarakat melepas kepergian suami dari Rochpa Anny Cahya Bindariim ke pemakaman di Loji Gunung Jepara. Masyarakat yang kenal dengan almarhum dan keluarga berduyun-duyun takziah ke rumah praktik di jalan Ki Mangunsarkoro 6 Jepara serta mengantarkan ke peristirahatan terakhir di Loji Gunung Jepara untuk penghormatan kepada almarhum dr. Gunardi.
EDI SULTON
Komentar