Example floating
Example floating
Sultra

Korem 143/HO Kedatangan Alusita KMC Komando AD16-06 Terbaru

1229
×

Korem 143/HO Kedatangan Alusita KMC Komando AD16-06 Terbaru

Sebarkan artikel ini
Alat Utama Sistem Pertahanan (Alusita), Kapal Motor Cepat (KMC) Komando AD16-06, Milik Korem 143/HO. FOTO : ONNO

tegas.co, KENDARI, SULTRA – Komando Resor Militer (Korem) 143 Halu Oleo (HO) kini memiliki Alat Utama Sistem Pertahanan (Alusita) terbaru, berupa Kapal Motor Cepat (KMC) Komando AD16-06. Kapal yang memiliki Leangth Over All (LOA) atau panjang keseluruhan kapal  18.00 meter dengan lebar 4,20 meter dan tinggi 2,15 meter, serta dilengkapi dengan senapan mesin 12,7 mm yang memiliki jangkauan 6.000 meter dan jangkauan efektif 2.000 meter, plus sistem tracking and locking target ini, memiliki banyak keunggulan.

Kapenrem 143/HO, Mayor Azwar Dinata menjelaskan, alusita terbaru yang didatangkan oleh Komando milik Pembekalan dan Angkutan Kodam XIV/Hasanudin ini, dibuat sejak tahun 2013 oleh PT Tesco Indomaritim, untuk kepentingan tugas Korem 143/HO.

“Kapal yang dibuat dengan menggunakan bahan aluminium ini memiliki kekuatan 2X1115 Horse Power (HP), dilengkapi oleh tanki air tawar dengan volume 750 liter, dilengkapi oleh kompas, GPS, Radio SSB, Radio HT, Ring Bouy, dan 4 Life Raft serta teropong siang dan teropong malam,” terangnya, Jumat (14/7/2017).

Tak hanaya itu kata dia, kapal komando yang dapat menampung hingga 31 penumpang dan 4 orang awak kapal ini, juga memiliki kecepatan hingga 40 Knots dan dapat dimaksimalkan dalam situasi tertentu sampai 43 Knots.

“Kapal ini juga mampu digunakan untuk pendaratan pasukan di pantai serta mampu berlayar terus menerus sejauh 250 Nautical Mile,” paparnya.

Bahkan lanjut dia, kapal ini juga mampu dioperasikan di laut dalam,  garis pantai dengan kedalaman 1 meter, sungai dan rawa.

“Keunggulan lain yang dimiliki KMC Komando adalah dapat mengerem secara mendadak, Kemampuan ini belum tentu dimiliki oleh kapal yang lain,” pungkasnya.

ONNO

PUBLISHER : ADI

 

Terima kasih