Setelah Diperiksa KPK, Ratu Rita Akil Bungkam

Setelah Diperiksa KPK, Ratu Rita Akil Bungkam FOTO : RUL
Setelah Diperiksa KPK, Ratu Rita Akil Bungkam FOTO : RUL

tegas.co., JAKARTA – Istri mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Akil Mochtar, Ratu Rita Akil menjalani pemeriksaan di KPK, Jakarta, Rabu, (30/11/16). Ia diperiksa sebagai saksi terkait kasus suap sengketa Pilkada Kabupaten Buton. Usai diperiksa, dirinya bungkam seribu bahasa kepada para awak media yang mencecar pertanyaan kepadanya. Ratu Rita tampak melenggang keluar dari lobi Gedung KPK dan menuju ke taksi di teras gedung, Tidak ada satu pun pernyataan yang disampaikannya.

Ratu langsung meninggalkan Gedung KPK dengan terbirit-birit tanpa mengeluarkan sepatah kata pun mengenai pemeriksaannya. Dirinya lebih memilih langsung pergi dengan mengggunakan taksi. Hari ini dia diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Samsu Umar Abdul Samiun. Nama Ratu Rita sendiri pernah dikaitkan dalam kasus yang terjadi di Kabupaten Morotai, Rusli Sibua. Rusli menyuap Akil sebesar Rp 2,989 miliar untuk bisa menjadi orang nomor satu di kabupaten gugusan Halmahera, Maluku itu.

Iklan PUPR

Sebagaimana diberitakan, lembaga antirasuah memang memanggil Ratu Rita Akil untuk dimintai keterangannya sebagai saksi terkait kasus perkara suap sengketa pemilihan kepala daerah (pilkada) Bupati Buton di MK tahun 2011-2012 dengan tersangka Samsu Umar Samiun.

RUL/MAS’UD