Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
Berita Utama

Lima Unit Puskesmas di Kendari Siap Operasikan Gedung Baru

879
×

Lima Unit Puskesmas di Kendari Siap Operasikan Gedung Baru

Sebarkan artikel ini
Peresmian Gedung Puskesmas
Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir, Menekan tombol sirine tanda dimulainya pengoperasian lima unit gedung baru pada lima Puskesmas di Kota Kendari. Foto: dok. Humaspro Kendari

tegas.co., KENDARI, SULTRA – Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir, meresmikan penggunaan gedung baru pada lima Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pusat Kesehatan Msyarakat (Puskesmas), Senin 22 April 2019. Setiap Puskesmas dilengkapi fasilitas sistem informasi kesehatan yang mengintegrasikan semua sistem dan fasilitas pelayanan kesehatan atau Sikda Generik.

Aplikasi Sikda Generik berguna secara efektif dalam memudahkan pelayanan kepada masyarakat. Sikda Generik berfungsi sebagai alat komunikasi pengelola data di Puskesmas.

“Nantinya setiap unit layanan dapat saling tukar menukar data, serta membantu pengelola data agar selalu siap memberikan data kesehatan secara utuh dan berdasarkan bukti,” kata Sulkarnain.

Walikota Kendari berharap pembangunan dan rehabilitasi UPTD Puskesmas, serta launching aplikasi Sikda Generik ini dapat membantu Pemerintah Kota Kendari untuk meningkatkan kualitas pelayanan masyarakat.

“Ini adalah bagian dari visi Kota Kendari, yaitu mewujudkan Kota Kendari sebagai kota layak huni yang berbasis ekologi, informasi, dan teknologi,” katanya.

Dengan bangunan baru dan fasilitas layanan memadai, diharapkan dapat semakin mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Juga menjadi ujung tombak dalam mewujudkan tercapainya keberhasilan pelaksanaan pembangunan bidang kesehatan.

Lima unit puskesmas yang memiliki gedung baru yaitu Puskemas Jati Raya, Puskesmas Lepo-Lepo, Puskesmas Puuwatu, Puskesmas Poasia, Puskesmas Wua-Wua dan Puskesmas Nambo.

TIM

Terima kasih