Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
Berita UtamaPendidikanSultra

Raih Gelar Magister Hukum, Wagub Sultra Bercita – cita jadi Pengacara

901
×

Raih Gelar Magister Hukum, Wagub Sultra Bercita – cita jadi Pengacara

Sebarkan artikel ini
Raih Gelar Magister Hukum, Wagub Sultra Bercita - cita jadi Pengacara
Dr. Lukman Abunawas., SH., MH (Kiri) bersama mahasiswa pasca sarjana hukum Unsultra usai yudisium, Senin (28/12/2020)

TEGAS.CO., SULAWESI TENGGARA – Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Dr. Lukman Abunawas., SH., MH baru saja mengikuti yudisium pasca sarjana hukum di Unsultra. Sedikitnya lima orang terpelajar, doktor dan profesor dari Unversitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, Sulawesi Selatan dan Universitas Sulawesi Tenggara ikut menguji pada ujian tutup, Senin (28/12/2020). Tesis yang diajukan terkait reklamasi pasca tambang dengan lokasi penelitian di kabupaten Konawe Utara (Konut).

Usai ujian tesis, Lukman Abunawas dinyatakan memenuhi syarat menyandang gelar Magister Hukum (MH) oleh lima penguji, sehingga langsung diadakan yudisium. Selain Lukman Abunawas ada 6 mahasiswa pasca sarjana lainnya yang ikut ujian tesis dan dinyatakan memenuhi syarat.

Ke tujuh mahasiswa pasca sarjana hukum Unsultra tersebut rencananya akan wisuda dalam waktu dekat ini. Sementara mahasiswa lainnya yang berjumlah puluhan orang masih mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian tesis.

Lukman Abunawas merupakan mahasiswa pasca sarjana yang aktif mengikuti perkuliahan. Ia juga aktif mengerjakan tugas – tugas yang diberikan dosen maupun pembimbing satu dan dua, sehingga nilai yang diperolehnya cukup memuaskan.

Lukman Abunawas juga sebelumnya telah meraih S2 dengan gelar M.Si serta gelar doktor (S3). Ia mengikuti perkuliahan magister hukum lantaran ingin keilmuannya menjadi linear di bidang hukum. Ia juga ber cita – cita menjadi advokat atau pengacara handal.

“Pendidikan adalah pengabdian kepada masyarakat, bagaimana keilmuan yang diperoleh dapat bermanfaat bagi orang banyak, agar semua warga dapat menikmati rasa keadilan dalam kehidupan ini,”tutur Lukman Abunawas usai mengikuti Yudisium.

Wagub Sultra, Dr. Lukman Abunawas., SH., MH

Profil Dr. Lukman Abunawas., SH., MH., M.Si

SD Negeri Kemaraya Tahun 1969. SMP. Negeri 1 Kendari tahun 1972. SMA. Negeri Teladan Tahun 1975. Sarjana. Muda (D-III) STAIA-LAN Ujung Pandang Tahun 1983. Sarjana S1 Universitas Haluoleo Tahun 1986. Sarjana S1 Universitas Sulawesi Tenggara Tahun.1989.

Pasca Sarjana (S2) Universitas Hsanuddin Tahun 2000. Doktor (S3) Ilmu Management Pemerintahan,Universitas Satya Gama kerjasama IIP Tahun 2007. DoktorĀ (S3) Universitas Hasanuddin Tahun 2014

PNS Pemkab Maros Tahun 1976-1983
Kasubag Dokumentasi dan Perpustakaan BP-7 Pemda BKDH Tk.I Sultra Tahun 1983-1986. Sekwilcam wawotobi BKDH Tk. II Kendari Tahun 1987 – 1989

Kasi Pembangunan / Pembantu Bupati BKDH TK.II Kendari Tahun 1989 -1990
Kepala wilayah Kecamatan Wawotobi. BKDH Tk.II Kendari Tahun 1990-1996
Kepala Bagian Tata Pemerintahan

BKDH Tk. II Kendari Tahun 1996-1997. Pj. Kepala Dinas Tata Ruang BKDH Tk.II Kendari Tahun 1997-1998. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Kendari Tahun 1998-2003.

Bupati Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2003-2008
Bupati Konawe, Kabupaten Konawe Tahun 2008- 2013. Kepala Bdan Diklat Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2013.

Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik Setda Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2013-2014. Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2014-2018. Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara Tahun 2018 – 2023.

MAS’UD

Terima kasih

error: Jangan copy kerjamu bos