
TEGAS.CO, BAUBAU – Dalam rangka memastikan ketersediaan beras di Kota Baubau selama bulan suci Ramadan 2025, Kepolisian Resor (Polres) Baubau menggelar inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah gudang penyimpanan dan distributor beras.
Sidak dipimpin langsung oleh Kapolres Baubau, AKBP Bungin Masokan Misalayuk, S.H., S.I.K., M.Si., bersama Pejabat Utama (PJU) Polres Baubau. Kegiatan ini juga didampingi oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Baubau, Ali Hasan, S.E., M.Si., serta jajaran pimpinan Bulog Kota Baubau.
Dalam sidak tersebut, rombongan mengunjungi Gudang Bulog Baubau serta beberapa toko distributor beras di wilayah kota. Pemeriksaan dilakukan untuk memastikan stok beras tetap mencukupi dan tidak terjadi kelangkaan selama Ramadan. Dari hasil pengecekan, stok beras di Gudang Bulog dan distributor dinyatakan dalam kondisi aman dan dipastikan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat.
Kapolres Baubau, AKBP Bungin Masokan Misalayuk, menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan pengawasan guna mencegah potensi penimbunan ataupun lonjakan harga yang tidak wajar.
“Kami ingin memastikan bahwa stok beras tetap tersedia dengan harga yang stabil, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir akan kelangkaan. Jika ditemukan adanya indikasi penimbunan atau permainan harga, kami akan bertindak tegas,” ujarnya.
Sidak ini juga menjadi langkah antisipatif dalam mengendalikan inflasi di daerah. Dengan meningkatnya permintaan selama Ramadan, kepastian ketersediaan stok beras menjadi faktor penting untuk menjaga stabilitas ekonomi dan daya beli masyarakat. Kepala Disperindag Kota Baubau, Ali Hasan, S.E., M.Si., menyatakan bahwa pemerintah daerah terus berkoordinasi dengan Bulog dan para distributor untuk memastikan distribusi berjalan lancar.
“Kami memastikan stok beras di Kota Baubau cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadan. Selain itu, kami juga mengimbau para pedagang agar tidak menaikkan harga secara tidak wajar. Pengawasan akan terus dilakukan agar distribusi berjalan dengan baik,” jelas Ali Hasan.
Dalam sidak tersebut, Kepala Pimpinan Bulog Kota Baubau, Muthain, serta Kepala Gudang Bulog, Sigit Sudiantoro, turut mendampingi dan memberikan pemaparan terkait jumlah stok yang tersedia. Mereka memastikan bahwa pasokan beras di gudang Bulog masih dalam jumlah yang mencukupi untuk kebutuhan masyarakat dalam beberapa bulan ke depan.
Selain itu, Polres Baubau juga mengingatkan kepada para distributor untuk tidak melakukan praktik spekulasi yang dapat merugikan masyarakat. Dengan adanya pengawasan ketat ini, diharapkan tidak ada oknum yang mencoba mengambil keuntungan di tengah meningkatnya kebutuhan pangan selama bulan suci.
Masyarakat Kota Baubau pun menyambut baik langkah ini. Banyak warga merasa lebih tenang setelah adanya kepastian dari pihak kepolisian dan pemerintah daerah bahwa stok beras dalam kondisi aman. Mereka berharap harga tetap stabil dan tidak mengalami kenaikan yang signifikan menjelang hari raya Idulfitri.
Dengan adanya sinergi antara Polres Baubau, Disperindag, Bulog, serta para distributor beras, diharapkan tidak hanya stok yang terjaga, tetapi juga stabilitas harga tetap terkendali. Upaya pengawasan ini akan terus dilakukan hingga pasca-Ramadan guna memastikan kebutuhan pangan masyarakat tetap terpenuhi.
Laporan : JSR
Publisher : Dion
Komentar