Anggota DPRD Muna Apresiasi Proses Asimilasi Gomberto

IMG 20250529 215107
Anggota DPRD Muna Apresiasi Proses Asimilasi Gomberto

TEGAS.CO,. MUNA – Pemberian asimilasi oleh Dirjen Pemasyarakatan Kemenkumham terhadap narapidana Rutan kelas IIB Raha La Ode Gomberto mendapat apresiasi dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Muna, Zahir Baitul

Menurutnya, Gomberto adalah sosok yang memiliki kepedulian terhadap pembangunan daerah.

Klik bennernyaE-katalog tegas.co v6 tahun 2025

Dikatakannya, dengan perusahaan konstruksi milik Gomberto pemerintah di wilayah Kepulauan Muna Raya banyak terbantu, khususnya pada pembangunan infrastruktur jalan.

“Selain itu juga dalam pemenuhan kebutuhan material beton aspal tanpa harus lagi bergantung dengan daerah luar,” kata Zahir Baitul, Kamis (29/5/2025).

Paling terpenting dari semua itu, lanjut politisi Partai Hanura itu, perusahaan milik Gomberto telah banyak membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat.

“Dengan perusahaannya itu, biaya produksi menjadi lebih murah,” lanjutnya

Menurutnya, pernyataan ini menjadi penting, mengingat banyaknya spekulasi publik terhadap kebijakan pemasyarakatan yang acap kali dianggap tidak adil atau sarat kepentingan.

“Namun dalam kasus Gomberto, semua tahapan telah dilakukan secara terbuka dan sesuai prosedur hukum,” ucapnya.

Komentar